Ilustrasi/Reuters
Fashion

Jangan Anggap Enteng, Jajan Sore 'Kuras' Pundi-pundi Anda

Azizah Nur Alfi
Rabu, 12 Agustus 2015 - 07:52
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -- Kebiasaan jajan sore usai pulang kerja jamak ditemui di kalangan warga yang tinggal di kota besar. Padahal, kebiasaan ini menyumbang jumlah besar pada komponen pengeluaran tambahan dari kebutuhan harian atau bulanan.

Pendidik keuangan dari Rumah Cerdas Finansial, Kak Seto, menuturkan kebiasaan jajan sore usai pulang kerja jika diakumulasikan maka terhitung besar. Menurutnya, dengan mengurangi kebiasaan ini akan dapat memperbaiki pengeluaran setiap harinya.

Dia menuturkan, dalam penganggaran ada dua hal yang perlu diperhatikan, yakni perbaiki kebiasaan dan perbanyak kebisaan untuk pemasukan. Banyak orang beranggapan bahwa pemasukan terbatas dan pengeluaran tidak terbatas.

"Kenapa tidak kita ubah saja mind set ini, menjadi pemasukan tidak terbatas dan pengeluaran terbatas. Ada banyak sumber untuk memeroleh pendapatan lain, seperti fee atau royalti. Perbaiki pengeluaran Anda," pesannya.

Penulis : Azizah Nur Alfi
Editor : Nancy Junita
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro