Bisnis.com, SEMARANG - Sejumlah objek wisata di Kabupaten Temanggung Jawa Tengah diserbu turis mancanegara maupun wisatawan lokal selama libur Lebaran 2016.
Tempat wisata yang dikunjungi turis di antaranya situs Liangan di Dusun Liangan Desa Purbosari Kecamatan Ngadirejo Temanggung dan Pikatan Water Park.
Direktur utama Objek Wisata Pikatan Water Park, Kumuda mengatakan, pengelola telah siap melayani turis berlibur. Wahana permainan yang ada dipersiapkan sebaik mungkin agar wisatawan gembira dan terkesan sehingga memperlama jam kunjungan dan ke depan dapat kembali mendatanginya.
Dia mengatakan, tempat wisata pelat merah itu mulai melayani pengunjung pada Kamis (7/7/2016) atau H+1 Lebaran, dengan kunjungan mencapai 2.000 orang, sedangkan pada H+2 Lebaran naik sekitar 1800 orang menjadi kisaran 3.800 orang, dan H+3 Lebaran melonjak menjadi 4.000 orang.
“Tren-nya meningkat setiap hari pascalebaran,” katanya dalam keterangan tertulisnya, Senin (11/7/2016).
Menurutnya, pengunjung didominasi warga Temanggung kendati wisatawan dari luar kota tetap besar, ini diantaranya ditandai dengan pelat kendaraan bermotor nomor dari luar kota.
Kepala Desa Purbosari Kecamatan Ngadirejo Saifuddin Ansory mengatakan kunjungan di situs Liangan berkisar 400 orang perhari. Jumlah itu termasuk besar untuk ukuran tempat wisata yang dikelola desa dan belum memiliki fasilitas yang memadai itu.
“Akses jalan masuk sedang dibangun, tetapi kunjungan sudah termasuk besar,” katanya.
Selain melihat situs peninggalan mataram kuno tersebut, katanya, turis juga bsia mengunjungi tempat penyimpanan benda budaya, seperti keramik, gerabah, mata tombak, zoni, lingga dan sejumlah batu berukir.