Bisnis.com, JAKARTA - Penyanyi Afgan Syahreza kembali meramaikan International BNI Java Festival 2017, Sabtu (4/3/2017).
Sejak pintu Hall B3 JIEXPO Kemayoran dibuka, penonton terus berdatangan hingga memenuhi area panggung.
Antusiasme luar buasa dari para penonton membuat pertunjukan Afgan di JJF tahun ini terbanyak dibanding saat dia tampil di Java Jazz Festival sebelumnya.
"Selamat malam Java Jazz, ini rekor penonton terbanyak saya di Java Jazz," kata Afgan disambut tepuk tangan sangat meriah dari penonton.
Founder JJF, Peter F Gonta juga hadir ke atas panggung menyambut Afgan yang baru saja menyanyikan lagu Dia Dia.
Peter mengatakan, jika Indonesia bangga punya penyanyi seperti Afgan.
"Penonton Afgan ini terbanyak di Java Jazz," katanya.
Sejak awal kemunculannya, Afgan memang banyak menarik perhatian penonton terutama para kawula muda. Namun, di JJF ini tak hanya kaula muda tapi penonton Afgan dari anak anak hingga orangtua.