Bisnis.com, JAKARTA-- Tahun 2017 merupakan tahun yang sangat special bagi Rossa, diva cantik berdarah Sumedang kelahiran 9 Oktober 1978. Pasalnya, tahun ini merupakan 21 tahun Rossa berkarir dan berkarya di kancah musik Indonesia maupun di negara tetangga.
Setelah sukses menggelar beberapa konser tunggalnya Rossa berkeinginan mengulang kesuksesannya kembali di tahun 2017 ini. Kini Rossa kembali hadir untuk merayakan 21 tahun kiprahnya di dunia musik dengan menggelar konser tunggalnya kembali di Plenary Hall-Jakarh Convention Center malam ini, Kamis (13/4) bertajuk ‘The Journey Of 21 Dazzling Years'.
Antrian panjang menghiasi depan ruang pertunjukan sejak sore hari. Seluruh penggemar Rossa dari segala jenis usia begitu antusias menyambut konser sang idola.
Dalam konser ini, Rossa didukung oleh orang-orang yang sangat ahli dibidangnya yaitu Tohpati yang berperan sebagai Music Director, Jay Subyakto sebagai Art Director, Inet Leimena sebagai Show Director, Taba Sana Bachtlar sebagai Multimedia Designer, Iwan Hutapea sebagai Lighting Designer, Dan Oil 3 Dlmensi sebagai Stage Management.
Terlebih kehadiran Afgan, Yovie Widianto, Tulus dan Isyana sebagai penampil spesial pastinya membuat 'The Journey of 21 Dazzling Years' menjadi Konser yang paling ditunggu para ‘Pecinta Rossa'.
Bukan itu saja, konser ini dikemas secara glamour dan megah dengan dukungan tata suara, tata cahaya dan tata artistik yang menjanjikan penampilan Rossa di panggung “The Journey Of 21 Dazzling Years” yang megah.