Busana rancangan Monica Ivena/axioo photography
Fashion

Adibusana Karya Monica Ivena, Feminin Sekaligus Kuat

Asteria Desi Kartika Sari
Sabtu, 15 September 2018 - 00:13
Bagikan

Kuat sekaligus menyimpan kelembutan dan keanggunan. Itulah gambaran sosok perempuan yang hendak ditampilkan Starbie, karya perancang busana Monica Ivena melalui busana couture, yaitu gaun cantik, menawan, lembut, sekaligus menyiratkan kekuatan.

Starbie diambil dari penggalan kata ‘Barbie’. Boneka wanita cantik tersebut sekaligus menjadi inspirasi utama dari Monica. Gaya ala Berbie diaplikasikannya melalui balutan busana berwarna pink dan hitam. Tak lupa, dia menyisipkan tambahan detail warna emas dan embroidery untuk menghadirkan kesan glamor.

“Saya ingin menampilkan sesuatu yang beraroma lebih masa kini, feminin, sekaligus strong,” kata Monica menggambarkan 15 looks koleksinya.

Monica mendesain embroidery di atas bahan sifon dan tule. Siluet yang ditampilkan menunjukan gaya khas Monica lewat busana serba bertumpuk, besar, lebar, serta panjang pada bagian bawah gaun bersanding dengan busana dengan gaya bergaris tegas.

Adibusana Karya Monica Ivena, Feminin Sekaligus Kuat

“Terdapat pula bentuk bintang jika rok dikembangkan yang dapat dilihat dari arah bersama logo MI [Monica Ivena] ikut terpatri di antara garis-garis yang membentuk bintang tadi,” jelas desainer lulusan sekolah mode Susan Budihardjo

Gaun-gaun rancangan Monica terdiri dari gaun strapless dan cape crop top. Ada pula atasan sleeveless, tube dress, mini dress dengan belahan dada rendah. Selain itu, busana luar atau outer bergaya jaring yang seksi berpadu sempurna dengan gaun feminin.

Koleksi ini juga menggambarkan ciri khas dari koleksi Monica yang memaksimalkan kerapian, membubuhkan embellishment sembari menjaga posisi letak bordir, payet, bebatuan, mutiara, kristal dan renda dalam presisi yang akurat, sejak motif dirancang hingga desain direalisasikan.

Perpaduan gaya feminin dan maskulin terlihat jelas dalam koleksi Monica kali ini. Di beberapa busana, Monica juga menampilkan sisi sporty berupa tambahan aksesori topi dan kacamata unik ciptaan desainer aksesori Rinaldy Yunardi.

Pada tahun ini, Monica telah memamerkan koleksinya dalam pagelaran busana Star Fashion Week di Shanghai. Dia mengaku mendapatkan apresiasi yang baik dari pecinta mode di Indonesia sehingga dirinya dapat melebarkan pasar hingga di negeri seberang.

Adibusana Karya Monica Ivena, Feminin Sekaligus Kuat

Bahkan dia bercerita, diva kenamaan Indonesia, Rossa rela terbang jauh untuk menyaksikan peragaan busana itu.

Adapun, desainer muda dan berbakat Monica Ivena menjadi satu-satunya desainer couture Indonesia dan pertama yang mempertunjukkan karyanya di panggung Star Fashion Week, dan bersanding dengan enam desainer dari negara lain seperti Frederick Lee (Singapura), Atelier Igor Todorovic (Serbia), Ines Atelier (Serbia), Zvonko Markovia (Serbia), Maxhosa by Laduma (Afrika Selatan). Bahkan koleksi Monica Ivena Couture menjadi peraga pembuka di ajang yang tak kalah bergengsi itu.

Sebelumnya, Monica lebih dikenal sebagai desainer gaun pengantin. Wanita yang memulai pendidikan fashionnya di Raffles Design Institute Singapore itu sudah berkecimpung di dunia gaun pengantin mewah sejak 2012 silam. Monica juga pernah menggelar show adibusananya dengan tema Eisberg, untuk menampilkan sisi perubahan menuju kedewasaannya.

Namun, pada tahun ini, dirinya memutuskan untuk melebarkan sayap ke dunia couture. Sebelum tampil dalam peragaan Star Fashion Week, tentu Monica harus melalui proses perjuangan yang panjang. Koleksi rancangannya harus melalui proses kurasi untuk dinilai layak tampil di ajang tersebut.

Adibusana Karya Monica Ivena, Feminin Sekaligus Kuat

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro