Bisnis.com, JAKARTA - P&G melalui produk shampo Rejoice menggandeng tiga orang jebolan ajang pencarian bakat menjadi brand ambassador.
Ketiga orang tersebut adalah Fatin Shidqia Lubis, Ayu Putri Sundari, dan Nabila Lida. Alasan dipilihnya ketiga perempuan muda itu karena dianggap sebagai ikon penyemangat generasi muda untuk mencapai cita-citanya.
Ketiganya juga merupakan publik figur yang memakai hijab sesuai dengan segmen pembeli dari produk Rejoice.
Fatin Shidqia Lubis adalah penyanyi muda top dan populer di kalangan pecinta musik pop Indonesia. Fatin – begitu sapaannya – memulai popularitasnya pada acara pencarian bakat di RCTI, di musim pertama pada 2012-2013.
Sementara itu, Ayu Putri Sundari (Ayu) adalah penyanyi muda Indonesia yang terpilih menjadi finalis Indonesian Idol 2018 yang diselenggarakan oleh stasiun televisi swasta, RCTI.
Ayu, yang lahir pada April 1998, memilih menjadi hijaber sejak ia masih di sekolah menengah. Dia menciptakan branding sendiri melalui gaya hijab uniknya, dikombinasikan dengan topi snap back dan pakaian keren pada tren terbaru.
Sedangkan Nabila Lida adalah top 5 finalist dalam ajang Liga Dangdut Indonesia.
Semangat pantang menyerah membuat ketiganya terpilih menjadi publik figur berhijab yang dinilai bisa menjadi ikon role model bagi generasi muda Indonesia untuk dapat membuktikan bahwa kita bisa dengan melakukan yang terbaik.