Bisnis.com, JAKARTA – Menyaksikan secara langsung atraksi sirkus dalam melakukan akrobatik di udara dan di bawah tenda besar yang oval tentu memberikan sensasi tersendiri, terkhusus bagi para penggemar sirkus.
Untuk itu, Oriental Circus Indonesia (OCI) mempersembahkan pertunjukan sirkus kelas dunia yang bertajuk “The Great 50 Show” dalam rangka memperingati hari jadi yang ke-50 tahun.
Event ini akan menyuguhkan pengalaman menonton sirkus yang berbeda di Indonesia yang digelar di area Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta. Rangkaian pertunjukan sirkus akan berlangsung mulai dari 14 Desember 2018—27 Januari 2019.
“The Great 50 Show adalah sebuah perayaan akan perjalanan panjang yang sarat dengan kegembiraan, kerja sama, dan juga keanekaragaman seni,” ujar Hans Manansang, Managing Director Ananta Harsa Group (AHG), sebagai pihak penyelenggara The Great 50 Show dalam keterangan rilis yang diterima Bisnis, Jumat (14/12/2018).
Hans menjelaskan, dalam acara ini, penonton akan dapat menikmati berbagai atraksi dari mulai akrobat, badut, aksi trapeze, juggling, dan sepeda roda-satu dipadu dengan musik, tarian atau efek suara yang membuat konsepnya menjadi segar dan menarik.
“Yang berbeda di perayaan emas tahun ini, untuk pertama kalinya, tidak lagi memakai binatang tetapi akan memadukan sirkus klasik dengan penggunaan teknologi baru seperti drone, laser, dan video mapping, serta live band,” jelasnya.
Merunut rekam jejaknya, Oriental Circus Indonesia pertama kali menyuguhkan pertunjukan besar pada 1967, dengan beragam atraksi di antaranya akrobatik, badut, dan aksi cerdas para binatang terlatih.
“Kisah pertunjukan diangkat dari kisah nyata, dengan balutan pertunjukan yang akan memanjakan mata untuk semua usia, terutama anak-anak dan keluarga,” ujar Thibault Paquin, selaku produser The Great 50 Show menambahkan.
Pertunjukan sirkus yang diyakini akan menjadi tontonan mengesankan ini berdurasi 2 jam dengan interval selama 20 menit.
Terkait tiket, pengunjung perlu memberi tiket mulai dari Rp150.000—Rp500.000 yang bisa dibeli di platform Traveloka. Tiket dapat diakses pengguna melalui fitur Attractions & Activities