Bisnis.com, JAKARTA - Memutihnya rambut atau uban merupakan proses yang normal dan alami pada saat lanjut usia. Hal ini terjadi karena memudarnya pigmen melanin di batang rambut. Artinya, rambut menjadi putih karena kehilangan melanin.
Adapun melanin diproduksi oleh melasonit dalam folikel rambut, kemudian disintesis dan disimpan dalam melanosom.
Nah, melanosom ini kemudian diangkut ke keratinosit di sekitarnya sehingga terbentuk keratin, yaitu protein yang menjadi unsur utama rambut. Keseluruhan proses ini disebut melanogenesis.
Lalu, apa jadinya kalau beruban terjadi pada usia muda alias beruban prematur?
Biasanya hal ini terjadi karena sifat patologis, penyakit, atau diwariskan. Jenis penyakit yang dapat membuat rambut putih adalah penyakit otoimun seperti vitiligo atau otoimun tiroid.
Berikut ini beberapa alasan yang menyebabkan rambut memutih sebelum waktunya:
1. Terjadi perbaikan DNA yang rusak pada melanosit.
2. Hilangnya enzim yang berfungsi untuk melanogenesis.
3. Hilangnya telomerase yakni enzim yang menambah nukleotida ke telomer. Adapun telomer adalah lapisan yang melindungi kromosom agar tidak menyatu atau rusak.
4. Kematian sel melanosit.
5. Menurunnya produksi enzim antioksidan dan molekul antioksidan non-enzimatik yang menyebabkan kulit menjadi abu-abu. Radikal bebas adalah spesies reaktif yang merusak struktur membran sel.
6. Stres, peningkatan homron stres dapat mengganggu pengiriman melanin ke keratinosit. Orang-orang yang stres selama beberapa waktu cenderung memiliki warna rambut yang kelabu.