Bisnis.com, JAKARTA-- Kosmetik bagi seorang perempuan bisa menjadi urusan yang wajib. Apalagi bagi seorang publik figur. Namun, ternyata tidak selalu mulus, penyanyi Nindy Ayunda pernah mengalami pengalaman buruk saat memakai produk kosmetik skin care.
Dia mengakui wajahnya menjadi menjadi bruntusan dan menjadi kemerahan. Sehingga, dia harus konsultasi dengan dokter.
"Sebulan [bruntusan] dan aku sampe ke dokter karena keluar jerawat make up, make up nggak nempel, kulit ngelotok, aku nggak mau lagi," kata Nindy di Jakarta, Kamis (14/3/2019).
Karena pengalaman buruk tersebut, lanjut Nindy, saat ini dia memutuskan untuk tidak mau coba-coba produk skincare. "Sekarang toner sama daily moustoriser," katanya.
Selain itu, dia hanya menambah sunblock sebagai pelindung dari sinar matahari saat menjalankan aktivitas, apalagi ketika traveling. Nindy mengaku dia lebih suka dengan kosmetik yang lebih simpel.
"Kalau sehari-hari aku biasanya cuci muka pakai hydrating toner karena kan kulitnya kering. Terus pakai mousturiser apa saja," lanjutnya.
Sementara untuk urusan sabun muka, lanjutnya tak perlu harus beli yang mahal. Dia bercerita pernah membeli sabun hingga jutaan rupiah, namun tidak memberikan hasil yang signifikan. "Jadi yang penting bersih saja," tambahnya.