Bisnis.com, JAKARTA—Semua orang tentu menyukai kemenangan, tetapi tidak semua orang selalu bisa menang.
Kemenangan di tempat kerja, di lapangan pertandingan, di kompetisi, bahkan dalam perlombaan-perlombaan kecil kehidupan merupakan keinginan banyak orang. Momen-momen kemenangan menjadi kenangan yang membahagiakan.
Dalam peristwa kemenangan, tentu ada pihak yang kalah. Bagaimana seharusnya seseorang mengalami kekalahan, yang sudah pasti tidak menyenangkan seperti kekalahan? Menghadapi kekalahan dengan cara yang tepat justru akan membuahkan karakter-karakter pemenang. Menurut laporan Huft Post berikut ini cara menghadapi kekalahan:
1. Belajar dari kekalahan
Saat kalah, gunakan kesempatan itu untuk merenung. Apa yang menjadi kendala dan masalah yang menyebabkan kekalahan itu. Dengan mengetahui masalahnya, Anda tidak akan mengulangi kesalahan yang sama di masa mendatang.
2. Berpikir positif
Jangan pandang kekalahan sebagai akhir dari segalanya. Tetaplah optimis dengan langkah-langkah Anda. Persepsi positif akan menolong Anda untuk tetap optimis.
3. Melihat peluang dalam kegagalan
Banyak kemenangan yang justru didapatkan ketika seseorang dapat melihat peluang di balik kegagalan. Jika Anda baru saya mengalami kekalahan, berarti Anda sudah dekat dengan kemenangan.
4. Cari panduan dari ahlinya
Jangan berhenti belajar dan terus berjuang. Jadikan buku atau orang-orang di sekitar Anda sebagai guru. Mereka akan membimbing Anda untuk lebih siap menghadapi pertandingan.
5. Menetapkan tujuan
Buat tujuan yang baru yang harus Anda raih. Kekalahan bukan berarti tanda kemunduran atau penghalang.
6. Bertanggung jawab dan jangan menyalahkan orang lain
Satu-satunya orang yang harus bertanggungjawab atas kekalahan Anda adalah Anda sendiri. Jangan salahkan orang lain atau kondisi di luar diri Anda. Poin terbaik dari karakter seorang pemenang adalah bertanggung jawab.
7. Jangan menyerah
Kekalahan akan tetap menjadi kekalahan ketika Anda berhenti. Untuk mengubahnya menjadi kemenangan, jangan pernah berhenti dan menyerah. Bangkit dan berjuanglah kembali.
8. Upayakan yang terbaik dan percaya diri
Segala upaya dan perjuangan untuk meraih kemenangan, lakukan itu dengan benar. Jangan bumbui perjuangan Anda dengan kecurangan atau cara yang salah. Walau Anda pernah kalah, harus tetap percaya diri!