Ilustrasi/Nymag
Relationship

Strategi Sukses Bekerja Secara Profesional dengan Pasangan

Tika Anggreni Purba
Kamis, 20 Juni 2019 - 08:40
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA—Dalam dunia kerja, banyak pasangan yang tanpa sengaja maupun dengan sengaja memilih bekerja secara profesional bersama. Tetapi ternyata, tidak semua pasangan yang bekerja secara profesional bersama-sama menghasilkan kinerja yang optimal.

Banyak pasangan yang bekerja bersama justru bertengkar karena berbagai hal dalam pekerjaan misalnya mengenai proyek kerja, pembagian tugas, dan lain sebagainya. Namun, bukan berarti bekerja dengan pasangan tidak mungkin berhasil. Asal tahu caranya, niscaya bekerja dengan pasangan justru membuahkan hasil yang maksimal.

Dilansir Psychology Today, bekerja secara profesional dengan pasangan dapat berjalan dengan optimal dengan menjalankan strategi berikut ini:

1.      Saling mengakui kekuatan dan kelemahan

Kerjakan terlebih dahulu proyek yang tugas-tugasnya masih relatif mudah. Setelah itu baru kerjakan pekerjaan yang lebih berat dengan memanfaatkan kekuatan bersama dan menutupi kelemahan bersama juga.
 
2.      Selalu berterima kasih

Dalam pekerjaan profesional, rasa terima kasih harus tetap berlaku. Jangan karena Anda bekerja dengan pasangan, Anda merasa tidak perlu berterima kasih pada rekan kerja Anda. Rasa terima kasih kepada rekan kerja (sekaligus pasangan) harus tetap berlaku dalam pekerjaan.
 
3.      Tidak menuntut

Saat bekerja dengan pasangan, Anda sebaiknya tidak menuntut pasangan dengan ekspektasi yang tinggi. Bekerja dengan pasangan membutuhkan kerelaan dan kerendahan hati untuk melakukan lebih banyak atau lebih sedikit dari pasangan Anda.

4.      Realistis

Bekerja dengan pasangan berarti mengedepankan rasionalitas ketimbang perasaan dalam mengerjakan pekerjaan. Anda harus memiliki prinsip bahwa membawa perasaan dalam pekerjaan justru menghambat kesuksesan kerja. Kecuali problemnya sangat serius, bekerja dengan pasangan sebaiknya dilakukan dengan realistis.

5.      Meminta maaf dengan cepat

Saat terjadi kesalahan pada salah satu pihak maupun keduanya, Anda harus belajar untuk meminta maaf dan memberi maaf dengan cepat. Tidak ada menyimpan dendam dan masalah dalam kerja sama profesional dengan pasangan.  

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro