Bisnis.com, JAKARTA - Rodalink toko penjual peralatan sepeda di Indonesia, resmi membuka toko ke 43 ini di kawasan Cibubur, sekaligus menjadi outlet ke-54 di Asia Tenggara.
“Rodalink hadir di Cibubur ini untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam berolahraga, yang dalam hal ini hidup sehat dengan bersepeda. Selain itu, hadirnya Rodalink di Cibubur juga sebagai refreshmen point untuk masyarakat meningkatkan quality time bersama keluarga, atau pun komunitas,” ujar Lucky Tantra, Marketing Manager Rodalink.
Selama 22 tahun hadir di Indonesia dan Asia, ia melanjutkan, Rodalink komitmen dengan terus konsisten untuk menyediakan segala kebutuhan dalam olahraga bersepeda di seluruh segmen tentunya disertai kualitas yang baik. “Di Rodalink ini menjual berbagai kebutuhan untuk bersepeda. Jika dilihat dari display kami, disitu bisa dilihat Rodalink menyediakan semua kebutuhan dari mulai ujung kaki yakni sepatu hingga ujung kepala seperi helm,” terangnya.
Untuk lebih menarik minat masyarakat dan juga sebagai bagian dari apresasi kepada kalangan pencinta sepeda, pada masa pembukaan outlet baru ini Rodalink memberikan promo spesial dan juga mengadakan kegiatan sepeda santai bersama 350 pesepeda dari berbagai komunitas serta masyarakat umum.
“Untuk promo itu setiap pembelian pertama langsung kita diskon 10 persen untuk spare parts dan aksesorisnya. Tidak hanya itu, tetapi setiap konsumen yang berbelanja langsung kita kasih voucher kopi tanpa minimum transaksi. Kemudian, untuk pembelanjaan diatas Rp300 ribu akan berhak mengkuti undian dengan hadiah sepeda bernilai jutaan rupiah,” tutur Andrea Maulana, SPV Rodalink Cibubur.