Bisnis.com, JAKARTA – Para penikmat seni bersiaplah menghadiri pameran seni Art Moments 2020 bertema Yesterday Since Tomorrow, yang akan dilaksanakan di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel, 17 hingga 19 April 2020.
Leo Silitonga, Founder and Fair Director Art Moments Jakarta 2020 mengatakan tema tersebut diangkat karena pihak penyelenggara ingin agar pameran seni ini bisa menjangkau semua kalangan.
Baik dari generasi muda, generasi yang sedang berkembang, serta generasi yang sudah mapan, dengan menghadirkan sejumlah karya seni baik yang modern, kontemporer, hingga urban art, semua berbaur dalam wadah yang dinamis.
“Kami ingin menyajikan karya seni terbaik yang melibatkan 50 galeri baik dari dalam maupun luar negeri. Target kami, acara ini bisa dihadiri lebih 20.000 pengunjung dari berbagai kalangan,” ujarnya dalam Media Gathering Art Moments 2020, Selasa (11/2/2020).
Seluruh peserta pameran tersebut baik yang modern, konvensional, maupun kontemporer semuanya akan dipamerkan secara berdampingan sehingga dapat memberikan pengalaman visual yang beragam dan inklusif bagi semua pengunjung.
Art Moments Jakarta adalah sebuah pameran seni kontemporer terkemuka di Indonesia yang mempunyai visi untuk mendorong pertumbuhan seni di Indonesia dan menjadikan Jakarta sebuah salah satu destinasi wisata seni di dunia.
Pameran seni ini berupaya untuk menjembatani pemilik galeri, pecinta seni, serta pembeli karya seni dalam sebuah wadah yang dinamis dan mendukung popularitas mereka ke dunia internasional.
Pada tahun 2019, Art Moments Jakarta menampilkan sejumlah karya seni dari seniman-seniman populer seperti Banksy, L’atlas, Kongo, Stereoflow, Darbotz, MR dan karya seni kaliber internasional lainnya.
“Ini menguatkan posisi Art Moments Jakarta sebagai salah satu pameran seni terbesar di Asia Tenggara yang telah sukses menampilkan karya street-art ternama di dunia,” tuturnya.