Bisnis.com, JAKARTA - Selebriti sekaligus dokter Nycta Gina mengaku kaget ketika mendapat tagihan penggunaan air mencapai Rp26 juta di rumahnya.
Padahal, katanya, biasanya tagihan di rumahnya itu tidak sampai Rp100.000 per bulan. Pasalnya, rumah itu tidak banyak aktivitas selama ini.
Dia juga mengaku jika tagihan itu belum genap pemakaian sebulan. Karena itulah dia mengaku ibarat disamber gledek ketika membaca total tagihan yang dibebankan.
Setelah ditelusuri, katanya, diinformasikan bahwa ada kebocoran pipa di rumahnya tersebut sehingga membuat tagihannya melonjak.
Akhirnya, merekapun memutuskan untuk mematikan semua pompa air di dalam rumah itu dan memutuskan mengungsi ke rumah orangtua Gina karena air di rumahnya sudah mati.
"Ada masalah, ada hikmahnya juga... mungkin selama ini semenjak pindah rumah dan krn kesibukan lg setelah wfh jadi jarang jenguk acik dan opanya pdhal koprol 2x nyampe? eeeh kmrn kaya disamber gledek kita dapet tagihan air 26jt lebih, pdhal biasanya ga sampe 100rb perbulannya? tnyata ada pipa bocor dll.. akhrnya terpaksa smua pompa dimatiin, ga ada air, kita ngungsi deh?
Dia juga mengatakan jika tagihan itu muncul ketika ada petugas PAM datang mengecek, kemudian mengeluarkan struk senilai jutaan rupiah itu.
Gina juga menambahkan dia tetap harus membayar tagihan yang tertera, meskipun merasa pemakaian air tidak seperti yang ditagihkan.
Di instagram storiesnya, Gina juga mengaku heran mengapa pemakaian belum sampai sebulan dan tagihan bisa selisih Rp26,449 juta dari tagihan sebelumnya.