Rumah Toean juga bisa Anda sewa untuk berbagai acara mulai dari kumpul-kumpul atau gathering hingga resepsi pernikahan./istimewa
Relationship

Rumah Toean, Nuansa Teduh di Bekasi

Rezha Hadyan
Sabtu, 12 Desember 2020 - 19:29
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Berbicara mengenai Kota Bekasi, hal pertama yang mungkin terlintas di benak Anda adalah suhu udara yang panas, kesemrawutan lalu lintas, dan sumpeknya suasana lantaran kepadatan penduduknya. Oleh karena itu, tak heran beberapa orang, termasuk warganya sendiri menyebut kota ini sebagai planet tersendiri yang letaknya amat dekat dengan matahari.

Namun, bukan berarti Anda tidak bisa menemukan kenyamanan ketika berkunjung ke Kota Patriot.

Restoran Rumah Toean yang berlokasi di bilangan Jakapermai, Bekasi Barat mungkin bisa Anda jadikan pilihan untuk menghilangkan kepenatan sejenak atau bekerja dengan suasana berbeda. Bak oase di gurun pasir, kafe yang satu ini menghadirkan suasana teduh dan asri tak jauh dari pusat kota.

Ketika masuk ke Rumah Toean, Anda seolah-olah diajak berkunjung di rumah tua milik saudagar di kota kecil dengan suasana khasnya. Anda langsung disambut dengan jendela dan pintu besar bergaya klasik serta tanaman gantung di terasnya.

rumah toean
rumah toean

Masuk ke dalam ruangan, interior dengan nuansa tradisional Jawa akan menyambut Anda dengan hangat. Di ruangan tersebut Anda bisa memesan makanan dan minuman di dua tempat berbeda.

Pertama adalah Serasa Resto di sebelah selatan yang menawarkan beragam kudapan hingga makanan berat tradisional maupun mancanegara. Menu-menu tradisional yang ditawarkan diantaranya adalah ayam geprek, nasi goreng ikan asin, mie ayam, tempe mendoan, dan masih banyak lagi.

Adapun untuk hidangan mancanegara Anda bisa mencoba hidangan ala Jepang seperti beef teriyaki, chicken teriyaki, dan berbagai macam pasta ala Italia.

Menu yang layak Anda coba ketika memesan makanan di Serasa Resto adalah nasi goreng rindu kampung dan nasi goreng ikan asin dengan rasa khas ala nasi goreng rumahan.

Selanjutnya, ada Saya Kopinuansa dengan sajian kopi dan minuman lainnya di sebelah utara. Di kedai kopi ini Anda juga bisa memesan kudapan berupa waffle dan roti dengan berbagai varian rasa serta taburan di atasnya.

rumah toean di bekasi
rumah toean di bekasi

Minuman yang tak boleh Anda lewatkan dari Saya Kopinuansa adalah Saya Kopi Botol, kopi susu gula aren yang diramu khusus oleh barista di kedai tersebut. Sesuai namanya, kopi yang diracik dari bubuk kopi arabika itu ditempatkan dalam botol kaca sehingga terlihat unik dan ekslusif.

Tidak hanya itu, jika Anda ingin menyantap dimsum, Anda bisa memesannya di stan kecil yang berada di teras, tepatnya di sebelah Serasa Resto. Terdapat berbagai pilihan isian dimsum yang ditawarkan, mulai dari ayam, udang, cumi, hingga jamur.

Beranjak ke bagian belakang, terdapat taman yang ditanami rerumputan dengan pepohonan di sekitarnya. Terdapat pula beragam tanaman hias yang ditanam bersama rerumputan atau ditanam menggunakan pot gantung seperti di teras depan.

Di bagian belakang Anda bisa menikmati hidangan di meja yang berada di teras atau di tengah taman. Uniknya, meja yang berada di teras dibuat mirip dengan meja mesin jahit lawas. Tentunya, meja tersebut membuat nuansa tradisional menjadi makin kental.

Selain suasana yang ditawarkan, poin plus dari Rumah Toean adalah keramahan pelayanan yang membuat Anda serasa berada di rumah keluarga besar. Tidak hanya itu, restoran ini juga menawarkan makanan dan minuman dengan harga yang cukup terjangkau di kisaran harga Rp8.000-40.000 saja.

Hal tersebut tentunya membuat pengunjung, tak terkecuali Anda makin sulit beranjak dari Rumah Toean.  

Terakhir, Rumah Toean juga bisa Anda sewa untuk berbagai acara mulai dari kumpul-kumpul atau gathering hingga resepsi pernikahan. Lokasinya yang terbilang strategis juga ikut menjadi pertimbangan mengapa banyak orang yang memilih tempat ini untuk menggelar berbagai acara.

Lantas, tunggu apa lagi segera merapat ke Rumah Toean yang beralamat di Perumahan Jakapermai Jalan Cemara Raya No. 1, Kota Bekasi. Lokasinya tak jauh dari perempatan Taman Galaxy atau tepatnya di sebelah gerbang masuk Perumahan Taman Persada Kemala.

Rumah Toean buka pukul 08.00-21.00 WIB untuk Selasa-Jumat. Adapun, di akhir pekan resto yang satu ini buka lebih siang pukul 09.00 dan tutup lebih malam pukul 22.00 WIB. Ingat! restoran tutup setiap Senin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rezha Hadyan
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro