Personel gabungan TNI dan Polri membagikan masker saat kampanye Protokol Kesehatan Covid-19 di kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta, Minggu (31/1/2021)./Antara
Health

Penting! Tetap Disiplin Pakai Masker di Dalam Ruangan

Hafiyyan
Senin, 22 Februari 2021 - 17:09
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Memakai masker tetap harus dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19, terutama di dalam ruangan.

Mengutip laman Instagram Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional lawancovid19_id, disebutkan perlunya memakai masker dalam ruangan.

Hal yang harus diperhatikan adalah ventilasi dari ruangan tersebut. Jika ruangan memiliki ventilasi yang tidak memadai ditambah ada banyak orang di dalamnya, maka risiko penularan COVID-19 akan tinggi.

"Jika kita tidak tahu kondisi ventilasinya, maka kita perlu tetap menganggap risiko itu ada. Oleh karena itu, dalam kondisi seperti hal tersebut selalu pakai dengan benar, menutupi hidung, mulut sampai dagu," paparnya.

Sementara itu, Pakar kesehatan dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Junior Doctor Network (JDN) Indonesia, dr. Vito Anggarino Damay mengingatkan Anda yang sudah menjalani vaksinasi COVID-19 tetap harus menjaga diri agar tak berkontak dengan mereka yang positif COVID-19.

"Orang yang divaksinasi masih ada risiko menyebarkan virus," ujar dia, seperti dikutip dari Antara, Senin (22/2/2021).

Vito mengatakan, anjuran sejauh ini masih sama setelah menjalani vaksinasi, yakni masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan antara lain mencuci tangan, mengenakan masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas agar tak terkena COVID-19 atau menularkan penyakit akibat virus SARS-CoV-2 itu pada orang lain.

Apabila setelah divaksin Anda berkontak dengan orang yang ternyata positif COVID-19, prosedur yang perlu Anda lakukan sama seperti sebelum divaksin yakni PCR tes atau minimal antigen swab.

"(Prosedur setelah tes) saat ini masih sama, tapi tentunya setelah menerima vaksinasi diharapkan setidaknya tidak perlu (masuk) ICU atau tidak perlu rawat inap, cukup isolasi mandiri saja," kata dia.

#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #jagajarakhindarikerumunan #cucitangan #cucitangandengansabun

Penulis : Hafiyyan
Editor : Hafiyyan
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro