Bisnis.com, JAKARTA - Kepulauan Seribu merupakan salah satu destinasi wisata dengan pesona alam yang dekat dengan Jakarta.
Kepala Sudin Parekraf Kepulauan Seribu, Puji Astuti mengatakan ada banyak pilihan pulau dengan berbagai keunikan destinasi masing-masing.
"Baik pulau penduduk dan pulau resort, setiap pulau memiliki destinasi yang berbeda dan memiliki keunikan masing-masing," katanya pada Bisnis, Selasa (8/3/2021).
Pulau Tidung menjadi salah satu rekomendasi destinasi pantai yang patut dikunjungi.
Berikut adalah 5 daya tarik dari Pulau Tidung:
1. Memiliki Tetangga Pulau
Pulau dibagi menjadi Tidung Besar dan Tidung Kecil. Letak kedua pulau tersebut saling berdekatan. Pada Tidung Besar dihuni oleh aktivitas penduduk. Tidung Kecil kebalikanya, pulau tersebut tidak berpenghuni. Pulau tersebut digunakan sebagai lokasi budidaya dan pelestarian mangrove. Kemudian, pulau Tidung juga berdekatan dengan Pulau Payung.
2. Jembatan Cinta
Baca Juga Yuk, Liburan! Ini Cara Hemat Berkemah |
---|
Jembatan Cinta menjadi ikon yang terkenal dari Pulau Tidung. Jembatan menjadi akses penghubung antara Tidung Besar dan Tidung Kecil. Dari jembatan ini bisa menikmati sunset secara jelas.
3. Akses Mudah Dijangkau
Pulau Tidung menjadi salah satu dari gugus Kepulauan Seribu yang mudah diakses. Untuk ke pulau ini bisa dari pelabuhan Muara Angke atau dari pelabuhan Marina.
4. Wisata Satu Hari Perjalanan
Pantai indah dengan hamparan pasir putih dari Pulau Tidung bisa dinikmati dalam kunjungan singkat. Bila tidak punya banyak waktu, dengan jasa travel atau secara solo traveling, berkunjung ke pulau ini dapat dilakukan dalam satu hari.
Ada banyak aktivitas yang bisa dilakukan sepuasnya seperti berenang, snorkeling, atau memancing. Kemudian bisa juga berkeliling pulau menggunakan sepeda yang disewakan oleh penduduk setempat sambil mencicipi kuliner khas pulau tersebut.
5. Menginap di Kamar Terapung
Bagi yang ingin lebih lama menikmati suasana pulau, ada banyak jasa yang menawarkan fasilitas menginap. Wisatawan bisa menginap di penginapan yang dikelola oleh penduduk setempat. Atau di resort yang menawarkan beragam fasilitasi dan keunikan tersendiri.
Tidung Lagoon menjadi resort yang menawarkan fasilitas unik karena bangunannya terapung diatas air laut. Wisatawan akan puas menikmati suasana pantai yang asri dan juga melihat ikan-ikan kecil di bawah kamar dengan jelas.