Belanja impulsif/istimewa
Relationship

Tips Hindari Pengeluaran Impulsif untuk si Hobi Belanja

Nirmala Aninda
Rabu, 28 April 2021 - 11:50
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -- Kita semua memiliki hak untuk memanjakan diri kita sendiri dari waktu ke waktu, dengan sedikit keluar dari anggaran dan membeli sesuatu yang tidak kita rencanakan.

Namun, seringkali pengeluaran impulsif ini berlebihan dan menyebabkan ketidakseimbangan dalam keuangan pribadi dan bisnis kita.

Jika Anda termasuk orang yang mudah terjerumus ke dalam pengeluaran impulsif, perhatikan tips berikut agar mereka tetap terkontrol, seperti dilansir melalui Entrepreneur.

• Buat daftar

Buat daftar belanja dan beli hanya yang Anda butuhkan. Artinya, pembelian harus direncanakan terlebih dahulu. Jika tidak ada dalam daftar, Anda tidak membutuhkannya.

• Bayar tunai

Cobalah untuk membayar semuanya secara tunai. Lupakan kartu kredit dan gunakan uang dalam bentuk sesungguhnya. Ini juga akan membantu Anda untuk mengatur pengeluaran impulsif.

• Retail therapy? Cari jalan lain untuk mengurangi stress

Banyak orang mengatakan bahwa berbelanja itu seperti melakukan terapi ketika stress. Jika ini kasus Anda, carilah alternatif lain: yoga, jalan-jalan, atau bahkan menonton tayangan di televisi atau internet.

• Hitung semua pembelian

Anda harus membuat daftar dengan semua pembelian yang Anda lakukan dan, oleh karena itu, semua pengeluaran. Simpan dokumen di komputer atau ponsel Anda untuk bertanya pada diri sendiri: apakah saya perlu membeli semua itu?

• Bantuan Profesional

Jika semua hal di atas gagal, itu berarti Anda mungkin memiliki masalah yang harus ditangani oleh spesialis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nirmala Aninda
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro