Ilustrasi/Greatist
Relationship

10 Cara Memahami Kebutuhan Satu Sama Lain Sebagai Pasangan

Jessica Gabriela Soehandoko
Rabu, 16 Juni 2021 - 19:00
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Ingin bahagia di dalam hubungan, atau ingin kebutuhan kedua belah pihak terpenuhi? Mungkin kamu perlu memperhatikan hal ini.

Untuk membuat kedua hubungan dapat berjalan dengan baik dan bahagia, maka kedua belah pihak harus melakukan sebuah upaya agar kebutuhan kedua pihak dapat terpenuhi.

Seiring dengan bertambahnya waktu, maka kebutuhan yang diperlukan orang juga akan cenderung berbeda. Kamu dapat memenuhi kebutuhan pasanganmu sebagai bentuk menghormati atau menyayangi pasanganmu.

Namun, perlu juga bagimu untuk memperhatikan kebutuhanmu sendiri. Jika anda bingung bagaimana caranya, cobalah ikuti saran dibawah ini, yakni dilansir dari Bolde.

1. Cobalah Terbuka dan Jujur

Jika kamu merasa ada momen kebutuhanmu merasa tidak terpenuhi, segeralah terbuka dan jujur meskipun akan menimbulkan rasa sakit. Sampaikanlah sebaik mungkin, termasuk dengan letak masalahnya. Janganlah mencoba untuk menutupi sesuatu hal, tetapi kamu perlu juga memperhatikan perasaan pasanganmu.

2. Siap untuk Mengklarifikasi

Mungkin pasanganmu akan tidak langsung memahami masalah yang kamu alami. Oleh karena itu, cobalah untuk menjelaskan dari sudut pandang yang mungkin mereka kurang mengerti. Janganlah mencoba untuk menimbulkan sebuah peperangan, karena tujuan dalam hal ini yakni untuk memperbaiki atau meningkatkan hubungan.

3. Berikan Solusi

Berkacalah pada diri sendiri, dan tanyakan apa solusi yang ideal bagi dirimu sendiri. Jika kamu sudah mengetahuinya, jangan lupa untuk membagikannya kepada pasanganmu. Hal ini perlu dikarenakan pasanganmu tidak mengetahui segala pikiranmu.

4. Tetapkan Harapan yang Realistis

Harapanmu harus sesuai dengan situasi yang terjadi saat ini. Contohnya, jika kebutuhanmu harus dipenuhi dengan berbagai hadiah yang sangat mahal, dan kamu beserta pasanganmu tidak mampu membelinya, hal ini tidaklah wajar.

5. Dengarkan Pasanganmu

Ketika pasanganmu ingin bercerita atau mengekspresikan diri, maka kamu juga harus mendengarkan dengan baik dan cermat. Berikan ruang bagi pasanganmu untuk menyuarakan perasaan mereka, dan alasannya mengapa harapan anda belum terpenuhi.

6. Pertahankanlah Sikap Positif

Dengan melakukan percakapan seperti ini, tentu hubungan tidak akan berjalan secara mulus. Tentu adanya ketidaksepakatan, ketegangan, dan lain-lainnya. Namun hal ini dapat menjadi bagian dari perjalanan. Jika pasanganmu tidak langsung mengerti, maka kesabaranmu sangat diperlukan

7. Refleksi Diri Untuk Memahami Situasi yang Lebih Baik

Proses refleksi diri sangatlah perlu untuk melihat kegagalan dalam pasangan anda, atau ada kekurangan di dalam hidup anda. Jika dengan berbagai cara - dan pada akhirnya kamu tidak bisa mengharapkan pasangan anda untuk memenuhi kebutuhan anda, maka hal ini perlu kamu pertimbangkan.

8. Berjuanglah Saat Berkomunikasi

Dalam berdiskusi, maka kamu perlu untuk berdiskusi dengan adil. Hal ini bukan hanya dalam mendengarkan dari apa yang dikatakan oleh pasanganmu, namun juga menyadari upaya apa saja yang telah dilakukan.

9. Mulailah Melakukan Terapi Bersama

Tidak ada salahnya jika kamu dan pasanganmu untuk mencari konseling, jika penyelesaian masalah antara kedua belah pihak masih belum ditemukan. Sangatlah wajar jika pada awalnya merasa belum terbiasa. Namun, hal ini dapat bermanfaat bagi hubungan anda.

10. Tahu Kapan Waktunya Berhenti

Tidak masuk akal jika untuk tetap berada di dalam hubungan, terutama jika kamu tidak dihargai. Jika kamu juga merasakan toxic relationship, dan telah mewaspadai ini serta mengungkapkan sebisa kamu namun belum ada perubahan, maka mungkin sudah saatnya untuk rela melepaskan. Ingatlah, masih ada orang lain yang mungkin dapat memahami ataupun lebih mengerti perasaanmu.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro