Rumkitlap
Health

Rumkitlap AGP, dari RS Corona hingga Jadi Tempat Vaksinasi Covid-19

Mia Chitra Dinisari
Minggu, 27 Juni 2021 - 10:49
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Yayasan Artha Graha Peduli mendirikan Rumah Sakit Lapangan (Rumkitlap) di kawasan Pasir putih Ancol, Jakarta Utara yang difungsikan sebagai sarana melakukan Rapid Test Covid-19 pada Maret 2020.

Tak lama lagi, AGP juga akan menjadi sentra vaksinasi di Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan.

Vivi Henny sebagai Koordinator Rumkitlap AGP menjelaskan, sebenarnya pelatihan Arthakes dan Satgas Tanggap Bencana AGP sudah dilakukan semenjak 18 Maret 2019 dengan tujuan untuk melatih gerak cepat satgas tanggap bencana AGP.

Saat itu, mereka mendirikan tenda darurat dan melibatkan tim Arthakes untuk persiapan fokus Artha Graha Peduli di tahun 2020 dalam bidang kesehatan.

Kemudian, muncul berita wabah virus corona di Wuhan, China, membuat Tim Kesehatan Artha Graha Peduli (AGP) lebih mempersiapkan diri dan waspada apabila wabah Covid-19 sampai ke Indonesia.

"Akhir Februari 2020, Pulau Sebaru Kecil Kepulauan Seribu Jakarta dijadikan lokasi Karatina untuk observasi 188 WNI Anak Buah Kapal (ABK) di Kapal Pesiar World Dream. Kemudian awal Maret 2020 kembali Pulau Sebaru Kecil menjadi tempat observasi untuk WNI kru Kapal Diamond Princess. Sebelumnya pulau itu sebagai tempat rehabilitasi pecandu narkoba yang dikelola oleh Artha Graha Peduli bersama BNN," paparnya.

Tanggal 2 Maret 2020 Presiden Joko Widodo mengumumkan dua WNI dinyatakan positif Covid-19, pada 6 Maret 2020 Artha Graha Peduli (AGP) langsung mendirikan display Rumah Sakit Lapangan (Rumkitlap) di Kawasan SCBD Lot 7, Jakarta Selatan.

Kemudian Rumkitlap AGP ini didirikan dan beroperasi di kawasan Ancol Timur, Jakarta Utara. Rumkitlap tersebut, yang didirikan AGP bersama Yayasan Tzu Chi, adalah merupakan rumkitlap pertama di Indonesia yang memiliki APD dan peralatan medis buatan dalam negeri yang berstandar internasional, serta beroperasi selama 24 jam.

Sejak Rumkitlap AGP didirikan pada Maret 2020 di SCBD sampai Maret 2021 Rumkitlap AGP di Ancol telah melaksanakan tes Corona terhadap masyarakat, karyawan AGN-AGP, karyawan instansi pemerintahan, anggota TNI/ Polri

Rumkitlap AGP ditangani oleh sekitar 60 tenaga medis dan sekitar 120 relawan non medis, memiliki fasilitas sbb 3 tenda area skrining & deteksi covid-19 yaitu tenda pengambilan swab/RTK, tenda rontgen Xray dan tenda pengambilan darah lab.

Di rumkitlap ini tersedia sarana 3 tenda area treatment isolasi ranap yaitu tenda isolasi pasien rawat inap, tenda HCU/ICU, dan tenda persiapan OK. Juga ada tenda untuk support lain-lain seperti 2 tenda nakes, 4 tenda daftar dan tunggu, 2 ambulance khusus covid, 3 ambulance emergency lain.

Berbekal rekomendasi sebagai Rumah Sakit Lapangan dari Walikota Jakarta Utara maka Rumkitlap AGP telah melakukan pelayanan deteksi dini covid, swab, PCR dan lain2, dan telah melayani sekitar 115.000 orang.

Sejak 10 Maret 2021 Rumkitlap AGP bekerjasama dengan Puskesmas Pademangan melayani vaksinasi Covid-19 hingga saat ini sudah sekitar 52.000 warga yang sudah di vaksin.

Mulai 21 April 2021 salah satu unit Artha Graha Group yaitu Mall Artha Gading juga menjadi sentra pelayanan vaksinasi Covid-19 wilayah Jakarta Utara bekerjasama dengan Puskesmas Kelapa Gading dan Rumkitlap AGP. Sampai saat ini sudah sekitar 28.000 warga yang sudah di vaksin di Mall Artha Gading.

Dalam kurun waktu yang tidak lama lagi, AGP juga akan menjadi sentral pelayanan vaksin di daerah Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro