Olahraga untuk usia 50 tahun
Health

Jam Olahraga yang Tepat untuk Orang Berusia di Atas 50 Tahun

Jessica Gabriela Soehandoko
Jumat, 6 Agustus 2021 - 20:53
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Jika Anda berusia 50 tahun, seringkali Anda berpikiran mengenai batasan yang baik dalam melakukan olahraga. Namun pernahkan Anda berpikir mengenai waktu yang tepat untuk berolahraga?

Olahraga merupakan kegiatan yang dapat bermanfaat bagi Anda. Namun jika Anda berusia 50 tahun keatas, Anda juga perlu memperhatikan waktu yang tepat agar tidak mengganggu Anda dan mendapatkan manfaatnya secara maksimal.

Dari hasil berbagai studi yang dilansir dari eathis, perlu diketahui bahwa Anda harus menghindari berolahraga 3 jam sebelum tidur. Hal ini dapat mengganggu siklus tidur Anda.

Perlu diketahui bahwa masalah tidur antara orang dewasa yang lebih tua sudah sangat umum. Jika sebelumnya Anda mendengar orang tua membutuhkan sedikit tidur, hal tersebut adalah mitos. National Institute on Aging merekomendasikan orang dewasa yang lebih tua mendapatkan jumlah tidur harian yang sama dengan orang yang lebih muda, yakni 7 hingga 9 jam.

Oleh karena itu, berdasarkan dari penelitian yang diterbitkan dalam European Journal of Applied Physiology, olahraga memberi tahu tubuh kita untuk bersemangat, yang dapat membuat Anda terombang-ambing hingga dini hari.

Gabbi Berkow, RD, ahli gizi dan ahli fisiologi olahraga mengatakan pada majalah Health yang dilansir dari eatthis, bahwa ketika Anda mulai bergerak, jantung Anda berdetak lebih cepat untuk memompa lebih banyak darah ke otot Anda. Ini meningkatkan aliran darah secara keseluruhan, termasuk aliran darah ke otak Anda yang dapat meningkatkan energi dan kewaspadaan.

Dari 23 penelitian yang diterbitkan oleh Sports Medicine, juga menunjukan bahwa meskipun olahraga malam secara umum dapat meningkatkan kualitas tidur, olahraga yang intens satu jam sebelum tidur dapat mempersulit Anda untuk tertidur yang berdampak pada kurangnya waktu tidur Anda.

Oleh karena itu, maka pastikan Anda berolahraga di waktu yang tepat, sehingga tidak mengganggu waktu tidur Anda. Klinik Cleveland memberitahu kita bahwa kurang tidur secara teratur dapat menyebabkan penurunan daya ingat, tekanan darah tinggi, dan bahkan peningkatan risiko serangan jantung atau stroke.

Lalu, kapan waktu terbaik untuk melakukan olahraga bagi orang yang berusia diatas 50 tahun?

Melakukan olahraga di pagi hari adalah pilihan yang lebih baik dengan beberapa alasan. Berdasarkan dari penelitian yang diterbitkan dalam British Journal of Sports Medicine, melaporkan bahwa olahraga pagi dapat membantu meningkatkan kognisi dan ketajaman mental pada orang dewasa yang lebih tua.

Selain itu, studi yang diterbitkan dalam The International Journal of Cancer menemukan bahwa berolahraga antara jam 8 dan 10 pagi dapat memiliki risiko kanker payudara yang lebih rendah dan kanker prostat yang lebih rendah pada pria.

Penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Physiology juga menyimpulkan bahwa olahraga pagi membantu menggeser jam tubuh kita lebih awal, sehingga Anda akan lebih terjaga di pagi hari dan merasa lebih mudah untuk tidur di malam hari.

Jika Anda juga bukan orang yang terbiasa berolahraga di pagi hari, Anda masih bisa melakukannya di sore hari. Dari studi yang dipublikasikan oleh The Journal of Strength and Conditioning Research mengungkap bahwa kekuatan dan fleksibilitas biasanya berada pada level tertinggi di sore hari.

Pastikan untuk memperhatikan manfaat olahraga bagi Anda, sehingga Anda terus mendapatkan manfaat yang maksimal terutama jika berusia 50 tahun keatas. Hindari melakukan olahraga yang dapat mengganggu jam tidur Anda, atau kesehatan Anda.

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro