Suasana gerai kopi Starbucks di San Francisco, California, AS, Kamis (22/7/2021) Bloomberg/David Paul Morris
Kuliner

10 Rahasia Starbucks, Ternyata Gratis Bagi yang Berulang Tahun!

Intan Riskina Ichsan
Selasa, 14 Desember 2021 - 22:35
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA—Sejak dibuka di Seattle pada tahun 1971, Starbucks memiliki lebih dari 70 juta pelanggan mampir untuk minum atau makan di salah satu dari 30.000 tokonya setiap minggu.

Meskipun Anda mungkin akrab dengan menu Starbucks, apa yang terjadi di balik layar mungkin akan mengejutkan Anda. Berikut 10 rahasia Starbucks dilansir dari Eat This Not That:

1. Tidak ada menu rahasia. Jika Anda ingin memesan di luar menu, ketahui komposisi bahannya

Banyak orang yang percaya bahwa Starbucks memiliki menu rahasia. Misalnya, ada pelanggan yang tiba-tiba ingin memesan Twix Frap dan berekspektasi bahwa barista akan tahu menu tersebut. Padahal Starbucks tidak memiliki menu rahasia di luar menu seperti itu, namun jika ingin menu yang tidak tersedia Anda bisa memesannya dengan menyebutkan komposisi bahan-bahan apa saja yang harus dicampurkan.

2. Starbucks akan memberi Anda hadiah ulang tahun

Pemegang kartu Starbucks dan mereka yang telah mendaftar ke aplikasi seluler perusahaan dapat menikmati minuman atau makanan gratis pada hari ulang tahun mereka setiap tahun. Anda tidak perlu melakukan satu pembelian untuk menikmati suguhan gratis itu. Meskipun Anda bisa mendapatkan minuman gratis di hari ulang tahun Anda, ada batasannya. Starbucks hanya akan memberi Anda delapan gelas espresso, tidak lebih dari itu.

3. Beberapa barista akan melayani Anda tanpa kafein jika...

Beberapa barista mengaku akan memberikan secangkir kopi tanpa kafein daripada kopi biasa kepada pelanggan yang rewel dan kasar. Tentunya jika pelanggan tersebut rewel akan sesuatu yang seharusnya tidak menjadi masalah dan berpikir berhak atas apa pun.

4. Jangan takut untuk memesan es

Kisah-kisah horor tentang kebersihan berbagai mesin es cepat saji itu cukup membuat siapa pun lebih memilih memesan minuman panas di pertengahan Agustus lalu. Untungnya, karyawan Starbucks mengatakan bahwa toko tidak main-main dengan es. Setiap toko Starbucks sangat rajin membersihkan mesin es beberapa kali seminggu. Kosongkan, dan bersihkan.

5.  Barista yang memakai celemek hitam berarti sesuatu

Celemek hitam pada barista tertentu tidak hanya untuk menyembunyikan noda kopi. Bahkan, barista berbaju hitam telah mendapatkan sertifikasi sebagai master kopi melalui program edukasi yang diberikan oleh Starbucks.

6. Karyawan senang Anda bekerja di sana.

Meja besar dan banyak gerai di Starbucks ada karena suatu alasan: karyawan senang memiliki pelanggan yang bekerja di sana (tentu saja bukan selama pandemi). Jika Anda telah memesan sesuatu, jangan malu untuk tinggal beberapa saat untuk membuka laptop dan bekerja atau mengobrol dengan teman.

7. Karyawan tidak  boleh mewarnai rambut dengan warna cerah

Kebijakan Starbucks menetapkan bahwa karyawan hanya boleh memakai dua anting per telinga dan harus mengeluarkan perhiasan wajah. Sementara Starbucks dikenal dengan stafnya yang beragam, tetap saja melarang rambut yang diwarnai.

8. Anda tidak perlu resume untuk bekerja di sana

Ingin menjadi barista? Jangan khawatir jika Anda tidak memiliki resume yang panjang. Starbucks tidak meminta resume atau surat lamaran untuk posisi barista. Anda akan merasa bahwa wawancara sangat menjadi tolak ukur, namun ternyata tidak 100% menjadi pertimbangan.

9. Karyawan Starbucks bangga akan kebersihan

Pernahkah Anda memperhatikan betapa bersihnya bahkan lokasi Starbucks yang ramai sekalipun? Itu bukan kebetulan. Karyawan mengatakan bahwa mereka menjadikan kebersihan sebagai prioritas utama. Faktanya, minumannya pun sangat segar sehingga ada 99% kemungkinan susu yang digunakan dalam minuman Anda pertama kali dibuka satu jam sebelumnya.

10. Toko yang berbeda memiliki harga yang berbeda

Jangan salahkan barista Anda jika latte Anda di Starbucks yang berada di kota-kota besar lebih mahal dibanding di Starbucks lainnya. Harga minuman murni berdasarkan wilayah dan sebagian besar distandarisasi di seluruh negeri, tetapi pajak lokal dan negara bagian akan mengubah harga akhir minuman.

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro