Kontainer Drive
Health

Kontainer Jadi Tempat Drive Thru Swab Test

Mia Chitra Dinisari
Jumat, 25 Februari 2022 - 20:40
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Semenjak pandemi COVID-19 melanda dan terus meningkat kasusnya, pemerintah maupun swasta jadi harus menambah jumlah lokasi swab test COVID-19.

Hal ini yang menjadikan sebuah kontainer modifikasi sebagai solusi tempat drive thru swab test COVID-19. Penggunaan kontainer semakin inovatif, kontainer kini mulai menjadi tempat drive thru swab test yang mungkin masih asing di telinga kita.

PT Kencana Adidaya Perkasa (KAP) sebagai perusahaan modifikasi container di Jakarta yang telah beroperasi sejak tahun 2018, saat ini telah membuat dan mengirimkan 3 unit container ke kawasan Sudirman dan 1 unit ke Transmart Cilandak, Jakarta Selatan sebagai drive thru test swab COVID-19.

KAP juga ikut mendukung dalam percepatan penyelesaian kasus merebaknya virus COVID-19 dengan menyediakan sarana berbagai aplikasi ruang khusus COVID-19.

“Dengan sebuah kontainer yang dimodifikasi sebagai drive thru swab test, menjadikan suatu langkah untuk meminimalisir penyebaran COVID-19. Karena dengan drive thru swab test ini memungkinkan masyarakat tidak perlu turun dari kendaraan sehingga terisolir di masing-masing kendaraannya sendiri,” ujar Findy Marsono Lie, Direktur PT Kencana Adidaya Perkasa.

Disamping melayani modifikasi kontainer, PT KAP juga memenuhi berbagai kebutuhan kontainer, baik kontainer baru maupun bekas, mulai dari dry container, container office, dan reefer container.

Container office yang ditawarkan oleh PT KAP ini juga menjadi sebuah solusi ruang kerja portable baru yang praktis dan terjangkau. Menjadikan kontainer sebagai sebuah kantor, merupakan langkah cerdas untuk menghemat anggaran terutama dalam jangka waktu yang panjang. Hal ini dikarenakan kontainer baru atau bekas dapat dibeli lebih murah daripada membangun kantor menggunakan bahan bangunan konvensional.

Selain itu, kelebihan lainnya kontainer juga memiliki kekuatan dan tahan banting sehingga dengan pengecatan yang sempurna akan membuat usia kontainer lebih tahan lama.

“Karena fleksibilitasnya, kontainer dapat dimodifikasi ulang sesuai kebutuhan dan dapat dipindahkan ke berbagai lokasi yang diperlukan ataupun ditempatkan secara permanen,”ujar Findy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro