Bahan dan Cara Menghilangkan Jerawat Pasir secara Alami
7. Jeruk Nipis
Jeruk nipis memiliki kandungan senyawa alami Alpha Hydroxy Acid (AHA). Namun, perlu diketahui bahwa kandungan dalam jeruk nipis ini bisa memunculkan rasa perih, sehingga Anda bisa jadi kurang nyaman.
Caranya:
1. Siapkan 2-3 jeruk nipis,
2. Belah masing-masing jeruk jadi 2 bagian,
3. Peras dengan saringan,
4. Oleskan air perasan jeruk tersebut pada wajah,
5. Biarkan selama 10 menit dan bilas dengan air hangat setelahnya.
Baca Juga Tips Obati Jerawat Karena Maskne |
---|
8. Teh Hijau
Teh hijau mengandung flavonoid dan tanin. Kedua kandungan tersebut berfungsi membantu melawan peradangan dan bakteri penyebab jerawat.
Caranya:
1. Rebus daun teh hijau dalam air mendidih selama 3-4 menit,
2. Oleskan air rebusan yang telah dingin ke wajah dengan menggunakan kapas,
3. Diamkan selama 10 menit,
4. Bilas wajah dengan air.
9. Bawang Putih
Selain bisa menambah cita-rasa dalam suatu masakan, bawang putih juga dapat membantu menghilangkan peradangan pada kulit. Kandungan di dalamnya bisa berfungsi sebagai antivirus, antijamur, antioksidan, dan antiseptik.
Caranya:
1. Potong bawang menjadi menjadi dua bagian, kemudian gosokkan pada jerawat,
2. Diamkan selama 15 menit, lalu bilas dengan air hangat,
3. Selanjutnya, siapkan 1 siung bawang dan tumbuk hingga halus,
4. Aplikasikan pada wajah dan diamkan selama 15 menit,
5. Bilas dengan air hangat setelahnya.
10. Pisang
Tak hanya mengenyangkan, buah pisang juga dapat mencerahkan, melembabkan, dan membasmi bakteri penyebab jerawat. Hal tersebut dimungkinkan karena ia mengandung antioksidan, potasium, dan vitamin E, serta lektin.
Caranya:
1. Haluskan 1 buah pisang, lalu tambahkan 1/2 sdm bubuk kunyit dan 1/2 sdm soda kue,
2. Aduk hingga rata,
3. Aplikasikan pada wajah yang sudah bersih,
4. Biarkan selama 15 menit,
5. Bilas dengan air hangat.