Bisnis.com, JAKARTA - Upacara HUT RI ke-77 yang digelar di Istana Merdeka, Jakarta pada hari ini Rabu (17/8/2022) berlangsung meriah, apalagi dengan hadirnya seorang anak bernama Farel Prayoga.
Farel yang tercatat sebagai siswa kelas 6 SDN 2 Kepundungan, Banyuwangi, Jawa Timur membawakan lagu Ojo Dibandingke atau dalam bahasa Indonesia Jangan Dibandingkan.
Dalam penggalan liriknya, dia mengganti lirik aslinya menjadi "hanya ada Pak Jokowi" yang langsung disambut dengan sorakan dan tepuk tangan dari para penonton.
Dengan mengenakan busana adat Jawa Timur, Farel sukses membawakan lagu Ojo Dibandingke. Bahkan, sejumlah menteri kabinet Presiden Joko Widodo juga terlihat bergabung bersama Farel.
Menteri Pertahanan Prabowo, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri BUMN Erick Thohir, hingga Menteri PUPR Basuki Hadimuljono terlihat joget bareng bersama peserta upacara lainnya.
Ibu Iriana yang mendampingi Jokowi juga ikut berjoget dari tempat duduknya.
Sejumlah artis dan pejabat lainnya juga ikut berjoget bersama. Terlihat ada Indra Bekti hingga Reza Rahadian yang turun berjoget bersama.
Berikut video penampilan Farel Prayoga yang bisa membuat menteri-menteri hingga Iriana Jokowi berjoget dikutip dari akun youtube land sing of Banyuwangi.