Bisnis.com, JAKARTA - Ucapan selamat menikah biasanya diucapkan pada saat ada teman, keluarga, atau sahabat yang sedang mengadakan acara pernikahan. Ucapan selamat akan menambah kebahagiaan kepada pengantin di hari spesialnya.
Bagi pasangan yang baru saja menikah tentu saja doa dari teman, keluarga, atau kerabat sangatlah bermakna. Doa yang diberikan kepada pasangan yang baru menikah biasanya berisi harapan agar mereka bisa hidup bahagia dan penuh kasih sayang.
Lalu, apa ucapan selamat menikah yang bermakna dan penuh doa? Berikut ini beberapa contohnya yang bisa kamu jadikan sebagai referensi.
Ucapan Selamat Menikah Islami untuk Sahabat atau Keluarga
- Selamat menempuh hidup baru semoga nantinya pernikahan kalian ini selalu dalam keberkahan Allah SWT serta bisa bertahan hingga nanti ajal memisahkan.
- Selamat menempuh hidup baru. Semoga nanti keluarga yang kamu jalani bersama bisa senantiasa dalam kebahagiaan dan lindungan Allah SWT.
- Selamat menempuh hidup baru Semoga kamu dan pasangan menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah dan warohmah.
- Selamat menikah ya semoga Allah SWT selalu memberikan rahmat dan juga keberkahan-Nya kepada kamu dan pasangan dan juga semoga dalam hidup selalu punya kebahagiaan dan kedamaian.
- Selamat menikah. Doaku selalu menyertaimu. Aku berharap kamu selalu mendapatkan kebahagiaan dan keberkahan di dalam rumah tanggamu yang baru ini.
- Selamat menikah. Semoga Allah SWT selalu memberikan rahmatnya untuk rumah tangga kalian yang baru dibina.
- Selamat menikah ya semoga dikaruniai anak yang lucu, sholeh, sholehah, dan memiliki kepribadian yang selalu berbakti kepada orang tuanya.
- Selamat menikah sahabatku. Meskipun aku kehilangan teman bermain ku tetapi aku selalu mendoakan kebahagiaanmu bersama dengan pasangan.
- Selamat menempuh hidup baru semoga pernikahanmu langgeng dan diberikan rahmat, barokah dari Allah SWT, serta mendapatkan keturunan yang sholeh dan sholehah.
- Selamat menempuh hidup baru sahabatku. Pernikahan merupakan ibadah yang paling indah. Bisa duduk berdua menghabiskan waktu bersama dengan pasangan, saling menyuapi makanan, dan semua hal yang dilakukan setelah menikah itu merupakan ibadah. Semoga keberkahan dan kebahagiaan dari Allah SWT selalu bersamamu.
- Selamat menjalani kehidupan yang baru semoga kamu dan pasangan selalu diberikan petunjuk yang terbaik dari Allah SWT di dalam setiap langkahmu.
- Selamat menikah. Semoga kalian terus menjadi pasangan yang bersama hingga akhir hayat nanti dan semoga bisa dipertemukan kelak di surga-Nya.
- Pernikahan merupakan salah satu hal berat yang perlu dibutuhkan untuk membuat masa depan yang lebih bahagia. Aku selalu berharap pernikahanmu ini selalu diridhoi oleh Allah SWT. Semoga setiap langkahmu selalu dimudahkan oleh Allah SWT.
- Selamat menempuh hidup baru dan selamat berbahagia. Semoga niat untuk menikah ini bisa menjadi ibadah terindah untuk dapat mengikuti sunnah dari Rasulullah SAW. Semoga Allah SWT selalu dan senantiasa memudahkan segala perjalanan kalian.
- Selamat menjalani kehidupan yang baru semoga memiliki keluarga yang sakinah, mawaddah, warahmah, dan buah hati yang sholeh dan sholehah selalu berbakti kepada kedua orangtuanya.
- Selamat menikmati kehidupan yang baru. Dengan cinta yang sudah dipersatukan dengan pernikahan maka aku selalu berharap kalian memiliki kehidupan yang sempurna. Kebahagiaan yang saling melengkapi. Selalu diberikan rahmat dan keberkahan dari Allah SWT.
Itulah beberapa referensi ucapan selamat menikah yang bisa kamu berikan kepada teman atau keluarga. Saat akan memberikan ucapan pernikahan sebaiknya kamu menuliskan pada selembar kartu ucapan sehingga akan lebih terkenang.