Bisnis.com, JAKARTA - Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 dijadwalkan akan digelar pada 15-16 November 2022 di Pulau Dewata Bali. Menyambut hal ini, sejumlah karya seni lokal Bali terlihat terpampang di sejumlah titik di Bandara Internasional Ngurah Rai.
Hal ini dilakukan oleh PT Angkasa Pura 1 sebagai bentuk dedikasi untuk para delegasi KTT G20 agar lebih mengenal budaya Bali.
Berikut 7 karya seni yang dipamerkan di Bandara I Gusti Ngurah Rai jelang KTT G20 berdasarkan tim komunikasi G20 dan akun Instagram BKKBN.
1. Paradise Scape Karya I Wayan Udayana
Paradise Scape merupakan sebuah seni instalasi tiga dimensi yang menggabungkan media resin, video, layar LED serta kaca. Karya ini merepresentasikan kehidupan sehari-hari, yang mengartikan manusia sebagai perpaduan antara kepribadian dalam diri sendiri dan eksternal.
2. Wana Rupa Segara Gunung karya Kadek Dwi Armika
Wana Rupa Segara Gunung adalah sketsa tradisi Bali yang merepresentasikan hubungan baik, harmonis, dan seimbang antara manusia, lingkungan serta Tuhan.
Segara gunung merupakan konsep dunia modern yang melekat dan sampai mati di antara orang Hindu atau Bali yang dipertahankan diantara riak pariwisata.
3. Palemahan karya Raka Bernat
Karya Palemahan dipamerkan dalam tiga titik area kedatangan internasional Bandara I Gusti Ngurah Rai. Palemahan terbuat dari rotan, kayu, bambu dan daun lontar.
Terbagi menjadi tiga segmen Barong Mina yang mencerminkan keajaiban abadi lautan, Bedawang Nala yang melambangkan elemen dasar bumi serta Garuda yang memberikan bimbingan dan perlindungan langit.
Setiap segmen merupakan cerita pengingat akan sifat dunia yang tangguh, serta kekuatannya untuk menopang kehidupan dan makhluk yang ada di dalamnya.
4. Tree of Life karya Gus Ari
Tree of life merupakan karya metafora umum yang melambangkan keterkaitan semua makhluk hidup di alam semesta.
Karya seni ini dibuat sebagai bentuk apresiasi terhadap tanah air yang membentuk ekosistem yang melingkupi manusia. Ini juga sebagai paradigma yang memprovokasi untuk mengontemplasikan kreativitas, menghadirkan ilmu, kearifan leluhur, dan wawasan dalam diri seseorang.
5. Konstruksi Semesta karya Made Dibuka Valasara
Ini merupakan karya seni kelima yang dipamerkan di Bandara I Gusti Ngurah Rai dalam rangka menyambut G20.
6. Nawa Dewata karya Atelier Seni
Karya tangan Atelier Seni ini juga turut hadir menyambut pada delegasi G20 dari berbagai negara.
7. Mataya Gate karya Yoka Sara
Karya seni ini ditempatkan di terminal keberangkatan internasional bandara I Gusti Ngurah Rai yang menggambarkan gerbang persembahan yang membawa pengunjung untuk pulang dengan selamat.