Menjelang Imlek, maskapai Garuda Indonesia memberikan promo tiket pesawat terbang/Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Travel

Hore! Ini Cara Dapat Promo Imlek Tiket Pesawat dan Kereta Api

Ileny Rizky
Jumat, 20 Januari 2023 - 16:34
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Imlek menjadi momen yang pas untuk berkumpul bersama keluarga. Bagi Anda yang ingin berpergian ke luar kota, simak promo menarik tiket pesawat dan tiket kereta api yang disediakan secara khusus untuk menyambut tahun baru Imlek 2023.

Garuda Indonesia menjadi penyelenggara 'Promo Tahun Baru Imlek' yang diselenggarakan mulai 18 hingga 22 Januari 2023. Maskapai penerbangan ini  menawarkan potongan harga tiket pesawat hingga 15 persen untuk berbagai rute favorit, baik domestik maupun internasional.

Garuda Indonesia akan menambahkan frekuensi penerbangannya untuk destinasi rute penerbangan favorit perayaan imlek seperti Pontianak dan Pangkal Pinang. Adapun peningkatan frekuensi penerbangan ini akan berlangsung pada 18 hingga 25 Januari 2023.

Pada periode promo Imlek ini, Garuda Indonesia akan menambahkan sebanyak 14 frekuensi penerbangan rute Jakarta – Pontianak – Jakarta dan empat frekuensi penerbangan untuk rute Jakarta – Pangkal Pinang – Jakarta.

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra, menyampaikan bahwa layanan penambahan frekuensi penerbangan ini menjadi bentuk komitmen Garuda Indonesia sebagai national flag carrier, demi terus memastikan kebutuhan konektivitas udara bagi masyarakat.

"Penambahan frekuensi penerbangan maupun promo khusus yang kami tawarkan ini merupakan upaya kami untuk memberikan kemudahan transportasi bagi para pengguna jasa kami untuk merayakan Imlek di berbagai destinasi favorit,” sebut Irfan.

Tak hanya itu, Garuda juga menyediakan penawaran khusus dari Bank Partner hingga Rp588.000. Adapun masa penawaran tersebut berlaku untuk penerbangan hingga November 2023 mendatang.

Promo menarik juga dapat Anda nikmati untuk penerbangan rute internasional. Misalnya, untuk penerbangan Jakarta-Singapura pp, promo yang ditawarkan mulai dari Rp3,7 jutaan; Jakarta–Seoul pp mulai dari Rp7,9 jutaan; Denpasar–Sydney pp mulai dari Rp8 jutaan; dan Jakarta–Melbourne pp mulai dari Rp9,3 jutaan.

Cara Mendapatkan Promo Imlek Tiket Pesawat Garuda Indonesia

1. Buka web atau laman resmi berikut, https://www.garuda-indonesia.com/id/id/special-offers/sales-promotion/cny-deals

2. Selain melalui web tadi, Anda juga bisa mendapatkan promo tiket Garuda Indonesia lewat aplikasi FlyGaruda, maupun mitra online travel agent Traveloka atau Tiket.com, dengan memasukan kode promo CNY23.

Disamping itu, bagi Anda yang ingin melakukan perjalanan menggunakan moda kereta api, PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyediakan promo  New Year Deals. Promo ini ditujukan bagi para pengguna kereta api agar bisa membeli tiket kereta api dengan harga yang lebih murah, yakni mulai dari Rp100.000.

Periode promo pemesanan tiket  kereta api ini berlangsung pada 20 hingga 31 Januari 2023 mulai pukul 00.01 WIB. Pemesanan tiket berlaku untuk keberangkatan tanggal 21 Januari – 7 Februari 2023.

Adapun harga tiket kereta api pada promo New Year Deals:

1. Tiket promo untuk kereta api kelas ekonomi adalah Rp100.000

2. Tiket promo untuk kereta api kelas bisnis adalah Rp150.000

3.Tiket promo untuk kereta api kelas eksekutif adalah Rp200.000

Cara Mendapatkan Promo New Year Deals KAI

1. Unduh aplikasi KAI Acces di perangkat Anda

2. Daftarkan akun

3. Login menggunakan akun yang sudah didaftarkan

4. Masukkan rute, tanggal keberangkatan dan kelas kereta

5. Klik 'Cari'

6. Pilih jenis kereta

7. Masukkan data penumpang

8. Kemudian silahkan pilih kursi

9. Setujui persyaratan

10. Lakukan pembayaran.

Daftar KA dan rute perjalanan pada promo New Year Deals:

– Argo Bromo Anggrek (Gambir - Surabaya Pasar Turi PP)

– Argo Dwipangga (Gambir - Solo Balapan PP)

– Argo Lawu (Solo Balapan - Gambir PP)

– Argo Muria (Gambir - Semarang Tawang PP)

– Argo Sindoro (Gambir - Semarang Tawang PP)

– Argo Wilis (Bandung - Surabaya Gubeng PP)

– Bangunkarta (Pasar Senen - Jombang PP)

– Bima (Gambir - Surabaya Gubeng PP)

– Brantas (Pasar Senen - Blitar PP)

– Brawijaya (Gambir - Malang PP)

– Dharmawangsa (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi PP)

– Fajar Utama Solo (Pasar Senen - Solo Balapan)

– Fajar Utama Yk (Pasar Senen - Yogyakarta PP)

– Gajayana (Gambir - Malang PP)

– Gaya Baru Malam Selatan (Pasar Senen - Surabaya Gubeng PP)

– Gumarang (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi PP)

– Harina (Bandung - Surabaya Pasar Turi PP)

– Jayabaya (Pasar Senen - Malang PP)

– Jayakarta (Pasar Senen - Surabaya Gubeng PP)

– Kertajaya (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi PP)

– Kertanegara (Purwokerto - Malang PP)

– Kutojaya Utara (Jakarta Kota - Kutoarjo PP)

– Lodaya (Bandung - Solo Balapan PP)

– Logawa (Purwokerto - Jember PP)

– Malabar (Bandung - Malang PP)

– Mataram (Pasar Senen - Solo Balapan PP)

– Matarmaja (Pasar Senen - Malang PP)

– Mutiara Selatan (Bandung - Surabaya Gubeng PP)

– Pasundan (Kiaracondong - Surabaya Gubeng PP)

– Progo (Pasar Senen - Lempuyangan PP)

– Purwojaya (Gambir - Cilacap PP)

– Ranggajati (Cirebon - Jember PP)

– Sembrani (Gambir - Surabaya Pasar Turi PP)

– Senja Utama Solo (Solo Balapan - Pasar Senen)

– Senja Utama Yk (Yogyakarta - Pasar Senen pp)

– Singasari (Pasar Senen - Blitar PP)

– Turangga (Bandung - Surabaya Gubeng PP)

– Wijayakusuma (Cilacap - Banyuwangi PP).

Penulis : Ileny Rizky
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro