Bisnis.com, JAKARTA — Kabar duka meninggalnya Moonbin, anggota boy group K-Pop ASTRO, mengejutkan banyak orang. Moonbin meninggal di usia 25 tahun dan polisi menduga itu karena bunuh diri.
Menurut keterangan polisi, Moonbin ditemukan tewas di rumahnya di Seoul Selatan oleh manajernya pada Rabu (19/4/2023), sekitar pukul 20.10 malam waktu Korea Selatan.
Polisi menyampaikan bahwa manajer telah mengunjungi rumah Moonbin karena dia tidak dapat menghubungi penyanyi tersebut.
Mengutip dari The Korea Times, Kamis (20/4/2023), polisi menduga bahwa Moonbin bunuh diri, namun pihaknya akan mendalami lebih lanjut mengenai penyebab kematian Moonbin.
“Kami memahami bahwa Moonbin tinggal sendirian di rumahnya," kata seorang polisi. "Meskipun kami yakin dia bunuh diri, kami juga mempertimbangkan untuk melakukan otopsi untuk menentukan penyebab pasti kematiannya."
Sementara itu, agensi Fantagio juga mengumumkan pernyataan resmi atas kematian Moonbin.
“Pada tanggal 19 April, Moonbin Astro tiba-tiba meninggalkan kami dan kini telah menjadi bintang di langit," kata Fantagio dikutip dari Soompi, Kamis (20/4/2023).
Profil Moonbin ASTRO
Pria kelahiran 19 Januari 1998 itu memulai debutnya pada 2016 sebagai anggota sextet, Moonbin adalah penari dan vokalis aktif untuk grup tersebut, yang dikenal dengan lagu hit mereka "Crazy Sexy Cool," "Baby", dan "Confession."
Pada September 2020, Moonbin meluncurkan unit pertama band tersebut, Moonbin Sanha, dengan rekan satu grupnya Sanha. Unit tersebut merilis EP ketiganya, "Incense”, pada Januari.
Moonbin juga memiliki seorang adik perempuan bernama Moon Sua, yang merupakan anggota girl grup Billlie.
Semasa hidupnya, Moonbin juga dikenal sebagai aktor yang membintangi sejumlah drama, salah satunya Boys Over Flowers (2009). Di sana, Moonbin berperan sebagai So Yi Jung muda.
Adapun, drama Korea yang dibintangi Moonbin Astro antara lain To Be Continued (2015), Eighteen (2019), hingga Mermaid Prince (2020).
Selanjutnya, rumah duka Moonbin telah didirikan di Asan Medical Center di Seoul Selatan. Fantagio mengatakan pemakaman akan diadakan sepelan mungkin, dengan hanya anggota keluarga yang berduka, teman, dan kolega dari agensi yang hadir.