Solusi gagal war tiket konser Colplay.
Entertainment

Gagal War Tiket Konser Coldplay? Tenang, Ini Solusinya

Hesti Puji Lestari
Rabu, 17 Mei 2023 - 12:10
Bagikan

Bisnis.com, SOLO - Presale tiket konser Coldplay dibuka hari ini, Rabu 17 Mei 2023 pukul 10.00 WIB. Akan tetapi, beberapa warganet mengeluhkan tiket habis.

Animo masyarakat Indonesia untuk menyaksikan konser Coldplay sangat tinggi. Hal tersebut terbukti dengan tiket Ultimate Experience Coldplay telah habis terjual hanya dalam hitungan menit.

Padahal, presale tiket konser ini masih akan dibuka hingga besok, Kamis 18 Mei 2023. Dari pantauan Bisnis, saat masuk situs langsung memiliki antrean dari ratusan hingga ribuan.

Antrean tersebut pun bahkan tidak bergerak sama sekali selama beberapa menit.

"There are more than 500.000 users waiting in front of you. Please wait and try again after a few moment," tulis situs pembelian tiket.

Mengacu pada hal ini, banyak warganet yang pesimistis bisa mendapatkan tiket konser Coldplay. Tapi tenang saja, buat kamu yang tidak kebagian, masih ada beberapa cara cerdik untuk bisa mendapatkannya.

Pertama adalah dengan membeli dari calo. Jika kamu melihat media sosial Twitter hari ini, sudah banyak netizen yang menjual tiket konser Coldplay dengan harga yang bervariasi.

Dari pantauan Bisnis, tiket konser yang dijual hanya selisih antara Rp300 ribu hingga Rp800 ribuan saja.

"READY tiket coldplay CAT 7A . minat dm!!!" tulis salah satu warganet yang berhasil mendapatkan tiket.

Meski demikian, pastikan jika calo yang menjual tiket tersebut tidak tipu-tipu.

Selain menggunakan calo, cara kedua adalah dengan menunggu keajaiban. Perlu diketahui, Coldplay disebut telah memgumumkan akan menambah jadwal konser di Perth Australia yang bertema Music of the Spheres World Tour menjadi dua hari yakni 18-19 November 2023. 

Ticketmaster Australia melalui Instagramnya juga mengatakan bahwa permintaan ini di luar dugaan dan menjadi salah satu onsales tersibuk sepanjang sejarahnya, dengan 365 ribu fans di antrian virtual. 

Karena animo masyarakat Indonesia juga tak kalah dari Australia, bukan tidak mungkin penyelenggara akan melakukan hal serupa.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro