Bisnis.com, SOLO - Penampilan terkini Lita Hendratno, finalis Miss Indonesia 2018, menjadi viral di media sosial.
Berbeda dengan dirinya dulu, Lita kini berpenampilan khas emak-emak yang memakai daster dan kerudung panjang.
Padahal saat masih menjadi finalis Miss Indonesia 2018, Lita terlihat anggun dengan gaun merah yang dikenakannya.
Meskipun penampilannya berubah drastis, Lita mengaku tak menyesal dengan jalan yang dipilihnya.
Ia memilih menikah dengan suaminya pada 2020, setelah gagal menjadi pemenang di Miss Indonesia 2018. Lita pun kini dikaruniai 2 orang anak.
Profil
Lita Hendratno saat ini berusia 27 tahun. Ia lahir pada 11 Agustus 1995.
Dalam ajang Miss Indonesia 2018, Lita mewakili Sulawesi Tenggara. Saat itu, ia dituliskan memiliki kemampuan di bidang menari dan menyanyi. Ia juga memiliki hobi travelling dan menyelam.
Lita juga sempat ikut syuting di beberapa acara TV nasional, bahkan ia memilik portofolio di bidang modeling.
Dari akun Instagram pribadinya, @litahendratno_, diketahui ia pernah terlibat dalam gelaran fashion show mengenai busana Suku Baduy.
Baca Juga Minta Maaf, Ini Klarifikasi Puteri Indonesia Intelegensia 2019 yang Jadi Calo Tiket Coldplay |
---|
Prestasi
Lulusan Universitas Gunadarma Fakultas Teknik Industri jurusan Teknik Informatika itu juga memiliki sejumlah prestasi.
Beberapa di antaranya yakni pernah masuk sebagai 15 besar finalis Miss Scuba Indonesia 2017.
Sebelumnya pada 2012, Lita pernah menjadi Juara Paskibraka Provinsi Sulawesi Tenggara pada 2012 silam.
Sebelum ikut Miss Indonesia, Lita Hendratno pernah menjadi pembawa baki bendera pada perayaan HUT Kemerdekaan Indonesia ke-73 di tingkat provinsi.
Gagal keluar sebagai pemenang Miss Indonesia 2018, di 2020, Lita Hendratno memutuskan untuk menikah.
Setelah menikah, ia dikaruniai dua orang anak. Ia pun fokus menjalani perannya sebagai seorang istri dan ibu. Kini, ia aktif di media sosial sebagai konten kreator.