Jakarta Muslim Fashion Week 2024/Kresensia Kinanti
Fashion

Membangun Pasar Ekspor Melalui Industri Fesyen

Kresensia Kinanti
Sabtu, 24 Juni 2023 - 12:51
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Kementerian Perdagangan RI bersama Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) Indonesia dan Indonesian Fashion Chamber (IFC) akan menyelenggarakan Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) 2024 pada tanggal 19-21 Oktober 2023 di ICE BSD, Tangerang.

Program JMFW bertujuan untuk mewujudkan Indonesia sebagai produsen halal dunia, sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi nasional melalui pengembangan fesyen muslim. Kegiatan ini juga sebagai upaya merealisasikan visi dan misi Indonesia sebagai pusat fesyen muslim dunia.

Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) adalah kegiatan yang diinisiasi Kementerian Perdagangan dan KADIN sebagai Upaya mempromosikan produk fesyen muslim dan meningkatkan daya saing fesyen muslim di pasar internasional. JMFW berhasil melakukan branding dengan berkolaborasi bersama beberapa desainer dan stakeholder.

Pada tahun-tahun sebelumnya, JMFW telah menampilkan 144 hasil karya desainer dengan lebih dari 1000 koleksi di Indonesia Convention Exhibition (ICE) City, Tangerang, Banten. 

Untuk mencapai Indonesia sebagai kiblat mode muslim dunia, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengatakan banyak hal yang perlu ditingkatkan. Hal utama yang harus diperhatikan dan ditingkatkan adalah kerja sama antara pemerintah pusat, daerah hingga pelaku usaha.

Pada acara Peluncuran Jakarta Muslim Fashion Week 2024, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengatakan bahwa Indonesia masih memiliki banyak tugas yang harus diselesaikan agar Indonesia bisa menjadi kiblat fesyen dunia. 

“Kita harus meningkatkan kemampuan kita, yang penting itu Kerjasama. Pemerintah saja tidak cukup. Harus ekosistemnya kita bangun. Ekosistem akan tercipta kalau ada Kerjasama,” kata Mendag Zulkifli dalam acara Peluncuran Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) 2024, Jumat (23/6/2023).

“Kita punya modal anak-anak muda sumber daya yang luar biasa, manusia-manusia yang kreatif, anak-anak muda yang punya talenta yang luar biasa. Tinggal ekosistemnya,” tambahnya.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro