Bus Trans Padang saat melintasi kawasan perlintasan sebidang kereta api di Lubuk Buaya Padang, Sumatra Barat. Bisnis/Muhammad Noli Hendra
Travel

Hore, Tarif Trans Padang Cuma Rp1 Per Penumpang

Muhammad Noli Hendra
Rabu, 12 Juli 2023 - 09:10
Bagikan

Bisnis.com, PADANG - Pemerintah Kota Padang, Sumatra Barat akan memberlakukan tarif atau ongkos untuk penumpang bus Trans Padang hanya Rp1 (satu rupiah) mulai 7 Agustus 2023 mendatang.

Kepala Divisi Trans Padang Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Padang Sejahtera Mandiri (PSM), Yandri mengatakan adanya tarif Rp1 itu merupakan bentuk persembahan istimewa PSM kepada masyarakat Kota Padang, yang bertepatan momen HUT ke-354 Kota Padang.

"Untuk memeriahkan HUT Kota Padang ke-354, ongkos atau harga tiket naik Trans Padang terbilang murah. Saat itu penumpang di berbagai koridor hanya dibebankan Rp1, tarif itu hanya berlaku selama satu hari saja," katanya, Selasa (11/7/2023).

Dia menyebutkan rencana awal pihaknya ingin membebaskan berbagai pembiayaan dan transaksi dari Trans Padang pada hari itu. Namun, setelah dibicarakan bersama Dirut maka transaksi Rp1 menjadi keputusan final."Ini berlaku di semua koridor Trans Padang. Namun, untuk jadwal atau jam transaksi masih kita bicarakan," ujarnya.

Sementara terkait pembayaran ongkos bus Trans Padang senilai Rp1 itu, selain bisa dilakukan menggunakan QRIS, kepada penumpang juga bisa menggunakan kartu Brizzi.

"Jadi pembayaran tetap seperti biasa yakni nontunai meski hanya Rp1 ya," tutup dia. Dikatakannya pihaknya masih berkeinginan transaksi Rp1 pada HUT Kota Padang itu, berlangsung seharian penuh.

Terkait rencana tersebut memang sudah menjadi keinginan PSM untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kota Padang, terkhusus di hari HUT ke-354 Kota Padang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro