Manfaat beras hitam/Origins
Health

5 Manfaat Mengonsumsi Beras Hitam

Redaksi
Rabu, 13 September 2023 - 14:48
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Beras hitam (Oryza Sativa L.indica) merupakan jenis beras yang mengandung antosianin dalam aleron yang lebih tinggi dibanding beras putih.

Beras hitam memiliki tekstur yang lengket dan rasa gurih sehingga lebih cocok untuk diolah menjadi bubur, makanan penutup, atau kue tradisional. Beras hitam juga memiliki tekstur yang lebih padat dibanding beras putih.

Selain memiliki tekstur dan rasa yang unik, beras hitam juga menyimpan segudang manfaat dan nutrisi yang berguna untuk kesehatan.

Ini beberapa manfaat mengonsumsi beras hitam untuk kesehatan:

1. Sumber protein dan zat besi

100 gram beras hitam mengandung 9 gram protein, sementara porsi beras merah yang sama mengandung 7 gram protein. Selain itu, beras hitam juga menyediakan 3,5 miligram zat besi per 100 gram sajian.

Zat besi berguna untuk membantu sel-sel tubuh untuk membawa oksigen ke seluruh tubuh. Sedangkan protein beras hitam membantu menjaga fungsi tubuh dan memperbaiki jaringan yang rusak.

2. Kaya akan antioksidan

Penelitian menunjukkan beras hitam memiliki antioksidan tertinggi di antara jenis beras lainnya. Antosianin berguna untuk melawan stres oksidatif tubuh. Hal ini juga dapat mengurangi risiko Alzheimer dan beberapa jenis kanker seperti kanker payudara dan kanker kolorektal.

3. Membantu menurunkan berat badan

Beras hitam menawarkan protein dan serat yang keduanya berperan penting dalam mengurangi berat badan. Serat dan protein dalam beras hitam bisa membuat seseorang kenyang lebih lama sehingga membantu menghindari keinginan makan yang tidak diperlukan.

manfaat beras hitam
manfaat beras hitam

4. Mendukung kesehatan jantung

Beras hitam bermanfaat bagi kesehatan jantung dengan mengatur kadar kolesterol dan trigliserida. Kadar kolesterol dan glukosa yang sehat mendukung kesehatan jantung dan mengurangi risiko penyakit jantung.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa konsumsi beras hitam secara teratur juga dapat mencegah pembentukan endapan plak di pembuluh darah yang menyebabkan kelancaran aliran darah. Hal ini dapat mencegah risiko stroke dan serangan jantung.


5. Menjaga kesehatan mata

Vitamin E dan karotenoid seperti lutein dan zeaxanthin dalam beras hitam bermanfaat bagi kesehatan mata. Vitamin ini juga melindungi dari degenerasi mata yang berkaitan dengan usia yang juga dapat menyebabkan kebutaan. (Kresensia Kinanti)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro