Konsumen menyantap empal gentong Mang Darma di Cirebon, Jawa Barat, Senin (17/4)/Bisnis-Abdurachman
Kuliner

Sensasi Kuliner Legendaris Cirebon, Empal Gentong Mang Darma

Lukman Nur Hakim
Selasa, 17 Oktober 2023 - 15:26
Bagikan

Bisnis.com, CIREBON - Kurang lengkap jika berkunjung ke Cirebon tanpa menyantap hidangan empal gentong yang merupakan makanan khas dari Kota Udang ini.

Dalam rangkaian perjalanan menyusuri pelabuhan di utara Jawa, Tim Jelajah Pelabuhan Bisnis Indonesia sempat menyicipi salah satu empal gentong legendaris di Cirebon, yaitu Empal Gentong Mang Darma.

Empal Gentong Mang Darma cukup legendaris lantaran sudah ada 2 tahun setelah Indonesia merdeka atau pada tahun 1947. Sempat berdagang keliling, akhirnya pada era tahun 1980-an kudapan yang bermuasal dari daging sapi ini mulai menetap dan memiliki tempat sendiri yang berlokasi di Jalan Pangeran Diponegoro No 23, Cirebon.

Salah seorang karyawan Empal Gentong Mang Darma, Febby Ayu Lestari mengatakan bahwa sampai dengan saat ini sudah terdapat tiga cabang lainnya yang berada di Cirebon.

Cabang pertama dan kedua berada di dekat pintu masuk dan keluar dari Gerbang Tol Ciperna. Lalu, untuk cabang satunya lagi berada di wilayah Beber.

Pegawai meracik empal gentong Mang Darma di Cirebon, Jawa Barat, Senin (17/4)/Bisnis-Abdurachman
Pegawai meracik empal gentong Mang Darma di Cirebon, Jawa Barat, Senin (17/4)/Bisnis-Abdurachman

Warung yang ramai pada saat akhir pekan dan hari besar ini, memiliki banyak pesaing yang justru memakai nama Mang Darma di awal kata dagangan mereka.

Namun, Febby menyampaikan bahwa untuk orisinalitas dari Empal Gentong Mang Darma hanya ada di Jalan Diponegoro No.23 dan tiga cabang lainnya.

“Selain itu kalau disini ada logonya 'EGMD'-nya untuk bedain sama yang lain,” kata Febby kepada Tim Jelajah Pelabuhan, dikutip Senin (16/10/2023).

Lebih lanjut, untuk penjualan, Febby menuturkan bahwa pihaknya bisa menjual ratusan porsi setiap harinya dan akan berkali lipat saat akhir pekan atau hari besar.

“Untuk sate saja waktu Lebaran bisa terjual ribuan tusuk. Untuk Empal Gentong bisa terjual 300-500 [porsi],” tutur Febby.

Melansir dari laman resmi Mang Darma, empal gentong dimasak dalam gentong dan menggunakan kayu bakar. Cara memasak dalam gentong tanah liat ini akan membuat cita rasa makanan menjadi lebih sedap. 

Sementara itu, untuk daging yang digunakan adalah daging segar terbaik yang dihasilkan langsung dari tempat pemotongan sapi yang ada di daerah sekitar battembat Cirebon. Keempukan daging sapi dalam setiap porsi empal gentong terasa sangat pas karena sudah dimasak sejak dini hari setiap harinya.

Empal Gentong, Empal Asem dan sate Kambing, Rumah Makan Empal Gentong Mang Darma, Cirebon, Jawa Barat (16/10/2023). Salah restoran legendaris di Kota Cirebon/Bisnis-Adam Rumansyah.
Empal Gentong, Empal Asem dan sate Kambing, Rumah Makan Empal Gentong Mang Darma, Cirebon, Jawa Barat (16/10/2023). Salah restoran legendaris di Kota Cirebon/Bisnis-Adam Rumansyah.

Menu yang ditawarkan selain empal gentong dengan bumbu rempahnya yang menggoyang lidah, ada juga empal asem bagi pecinta kesegaran dan bagi yang tidak menyukai atau menghindari santan. 

Selain itu terdapat, sate kambing muda, sate sapi, nasi lengkoc, serta tahu gejrot khas Cirebon tersedia di warung Empal Gentong Mang Darma.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro