Babe Cabita meninggal dunia karena anemia aplastik/Instagram @babecabiitan
Health

Kenali 13 Gejala Penyakit Anemia Aplastik yang Diderita Babe Cabita

Novita Sari Simamora
Selasa, 9 April 2024 - 12:09
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Sebelum meninggal dunia, Babe Cabita sempat mengunggah pergi ke dokter ortopedi. Kini Babe meninggal dunia karena diagnosis anemia aplastik.

Apa penyebab anemia aplastik? Anemia aplastik adalah penyakit yang muncul saat tubuh berhenti memproduksi cukup sel darah baru. Anemia aplastik berkembang sebagai akibat kerusakan sumsum tulang.

Kerusakan sumsum tulang belakang bisa terjadi setelah paparan radiasi, kemoterapi, bahan kimia beracun, obat tertentu, atau infeksi. Gejala yang sering muncul sangat sederhana yakni kelelahan, detak jantung cepat, dan pendarahan.

Adapun penanganan anemia aplastik dapat mencakup pengobatan, transfusi darah, dan transplantasi sel induk.

Kenali beberapa ciri-ciri ringan dan berat anemia aplastik:

  1. Sakit kepala
  2. Pening
  3. Mual
  4. Napas pendek
  5. Memar-memar di kulit
  6. Kurang berenergi atau mudah lelah
  7. Warna kulit terlihat pucat
  8. Darah dalam tinja
  9. Mimisan
  10. Gusi berdarah
  11. Demam
  12. Pembesaran hati atau limpa
  13. Sariawan mulut

Gejala anemia aplastik bisa menyerupai jenis anemia lain atau masalah kesehatan lain sehingga diperlukan pemeriksaan dokter untuk memastikan diagnosis.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro