Seseorang yang mengalami penyakit jantung. Penyakit jantung bisa dicegah dengan menjaga pola hidup sehat/ Sahyadri Hospital
Health

Manfaat Air Lemon Bagi Kesehatan dan Kecantikan

Redaksi
Senin, 24 Juni 2024 - 15:28
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Lemon mempunyai banyak khasiat baik bagi kesehatan tubuh secara keseluruhan, tidak terkecuali untuk kecantikan. Karena itu, banyak orang yang akhirnya mengonsumsi air lemon untuk mengobati beberapa masalah atau gangguan pada tubuh.

Dilansir dari Real Simple dan Lifestyle Asia, buah lemon memiliki kandungan vitamin C. Selain itu, juga terdapat flavonoid, karotenoid, polifenol, dan terpenoid yang dibutuhkan tubuh untuk melawan radikal bebas.

Air lemon yang dikonsumsi secara rutin dapat menurunkan risiko berbagai penyakit. Diantaranya, obesitas, anemia, batu ginjal, infeksi saluran pencernaan, kanker, diabetes, dan meningkatkan kesehatan kulit.

Manfaat Konsumsi Air Lemon

1. Mencegah obesitas

Lemon menjadi salah satu buah yang memiliki kalori dan lemak rendah, sehingga efektif untuk penurunan berat badan. Karena itu, penderita obesitas dianjurkan mengonsumsi air lemon secara rutin agar terhindar dari komplikasi dikemudian hari.

Lemon yang mengandung serat bekerja dengan cara memberikan efek rasa kenyang lebih lama. Hasilnya, tubuh dapat mengalami penurunan nafsu makan yang nantinya berkontribusi dalam menstabilkan berat badan.

2. Mencegah anemia

Anemia defisiensi besi merupakan jenis anemia yang terjadi akibat tubuh kekurangan zat besi, sehingga jumlah sel darah merah berkurang. Nantinya, kondisi ini membuat penderitanya mengalami mudah lelah dan lemas karena asupan oksigen tidak tercukupi.

Karena itu, orang dianjurkan mengonsumsi air lemon yang mengandung vitamin C untuk mencegah anemia. Vitamin C dapat memaksimalkan penyerapan zat besi dalam tubuh.

3. Mencegah batu ginjal

Air lemon mengandung asam sitrat yang mampu meningkatkan volume dan nilai pH urine. Hal ini dapat membantu mencegah terbentuknya batu ginjal. Lemon bekerja dengan cara memecah batu ginjal menjadi lebih kecil, sehingga lebih mudah dikeluarkan melalui urine.

Meski demikian, lemon masih memerlukan penelitian lebih lanjut untuk melihat keefektifan dan tingkat keaman untuk dikonsumsi setiap hari.

4. Meningkatkan kesehatan sistem pencernaan

Lemon memiliki kandungan pektin, yaitu salah satu jenis serat larut yang dibutuhkan tubuh untuk memperlancar sistem pencernaan. Dengan demikian, mengonsumsi air lemon secara rutin dapat menurunkan risiko konstipasi dan sembelit.

Selain itu, lemon juga memperlambat proses pencernaan karbohidrat dan mencegah kenaikan gula darah. Hal ini membuat lemon menjadi buah yang aman dikonsumsi penderita diabetes.

5. Meningkatkan kesehatan jantung 

Lemon yang mengandung kaya vitamin C dapat meningkatkan kesehatan pembuluh darah dan mengurangi risiko aterosklerosis. Mengonsumsi airnya juga bisa mencegah penebalan dinding pembuluh darah yang merupakan pemicu penyakit jantung. 

Sejumlah penelitian menunjukkan, lemon memiliki kandungan antioksidan dan serat yang terbukti efektif menjaga tekanan darah, mencegah penyempitan pembuluh darah, dan mengatasi kolesterol tinggi.

Halaman:
  1. 1
  2. 2
Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro