Miss Grand International Nova Liana/instagram
Entertainment

Profil Nova Liana, Pengusaha yang Kini Kejar Gelar Miss Grand International 2024

Mutiara Nabila
Jumat, 25 Oktober 2024 - 18:29
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Kontes kecantikan Miss Grand International tinggal selangkah lagi menuju Grand Final. Salah satu finalis asal Indonesia, Nova Liana, turut berkompetisi dalam ajang bergengsi tersebut. 

Nova bakal berkompetisi dengan puluhan perwakilan Miss Grand dari berbagai negara, sebuah kontes kecantikan yang didirikan di Thailand lebih dari sedekade lalu. 

Tahun ini Nova Liana juga menjadi salah satu yang mendapatkan dukungan terbanyak, berada di posisi ke-2 di bawah kontestan dari Myanmar dengan jumlah dukungan 29%. 

Pada baju kategori Kostum Nasional, Nova juga menampilkan keunikan Indonesia dengan mengenakan kostum Rumah Makan Padang, dengan rumah gadang dan lengkap dengan sepiring nasi Padang dan jajaran piring-piring lauk khas Padang. 

Miss Grand International sendiri merupakan salah satu ajang paling ternama di dunia, sampai menciptakan Soft Power sebagai daya tarik kontes ini hingga menjadi panggung utama kontes kecantikan dunia. 

Profil Nova Liana

Perempuan kelahiran Sumatra Selatan pada 15 November 2000 itu ternyata tak sekadar cantik, tapi juga merupakan seorang pebisnis muda. 

Nova merupakan lulusan Universitas Indo Global Mandiri Palembang memperoleh gelar S1 Sarjana Pendidikan Bahasa Inggris pada 2023. Sebelum berkarier di dunia model, dia sempat menjadi guru TK dan guru Bahasa Inggris, serta menjadi Business Development Supervisor. 

Dia kemudian memulai kariernya di dunia model sejak 2019 dan mulai mengikuti beberapa kontes kecantikan sejak SMA, di antaranya Bujang Gadis Empat Lawang 2016 dan Putra Putri Sriwijaya 2016. 

Pada 2022, Nova melangkah ke jenjang kontes yang lebih profesional, mengikuti ajang Miss Indonesia mewakili provinsi Bengkulu. Namun, Nova tak bisa melanjutkan ke posisi 15 besar. 

Pada 2024, dia kembali mengikuti kontes kecantikan daerah, Miss Mega Bintang Indonesia Sumatera Selatan 2024 dan berhasil memenangkan kontes tersebut, serta maju ke ajang Miss Mega Bintang Indonesia. 

Pada Februari 2024, Nova Liana dinobatkan sebagai pemenang di ajang Miss Mega Bintang Indonesia dan menjadi pemenang acara tersebut dari Sumatra Selatan untuk ketiga kalinya selama tiga tahun berturut. 

Selanjutnya, dengan kemenangan di Miss Mega Bintang Indonesia, Nova berhak mewakili Indonesia di Miss Grand International 2024 yang digelar di Phnom Penh, Kamboja. Namun, Grand Finalnya akan digelar di Bangkok, Thailand. 

Selain fokus menjalani beragam kontes kecantikan, Nova ternyata juga memiliki bisnis fashion khusus baju perempuan bernama Tajrava. Brand tersebut sudah dibangun sejak Juni 2023 dan masih berjalan hingga saat ini.

Penulis : Mutiara Nabila
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro