Bisnis.com, JAKARTA - SM Entertainment memperkenalkan girlgroup baru bernama Hearts2Hearts.
Grup beranggotan 8 orang tersebut akan segera menjelani debut pada 24 Februari 2025.
Perkenalan Heart2Heart pertama kali dilakukan melalui video teaer yang disiarkan di SMTOWN Live 2025 pada Minggu (12/1).
Baca Juga Profil Kim Beom-Su Miliarder di Balik Aplikasi Kakao, Ditangkap Kasus Saham SM Entertainment |
---|
Ternyata, di dalam grup Hearts2Hearts akan ada idol yang berasal dari Indonesia. Ia adalah Carmen.
Carmen disebut berasal dari Bali dengan nama lengkap Nyoman Ayu Carmenita, yang saat ini memiliki usia 19 tahun.
Melansir Soompi, Carmen diketahui telah menjadi trainee SM Entertainment sejak 2022. Ia mahir bernyanyi, rap, hingga bermain piano.
Di media social juga ramai disebutkan bahwa Carmen pernah ikut ajang menyanyi Wonju Winter Dancing Carnival di Korea Selatan dan meraih juara 3.