The Asia Pasific Space Designer Alliance (APSDA) 2014 diselenggarakan di Solo dan Yogyakarta Indonesia pada 15-20 September/JIBI
Show

Konferensi Desainer Interior Asia Pasifik Digelar di Solo-Jogja

Ana Noviani
Rabu, 20 Agustus 2014 - 18:02
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - The Asia Pasific Space Designer Alliance (APSDA) 2014 akan diselenggarakan di Solo dan Yogyakarta Indonesia pada 15-20 September dengan mengangkat tema Mystical Design.

APSDA merupakan perhimpunan asosiasi-asosiasi desain interior dari negara-negara di Asia Timur, Asia Tenggara, dan Oceania. Anggotanya a.l. China, Hongkong, Thailand, Malaysia, Singapura, Indonesia, Jepang, Korea, Australia, dan New Zeland.

Francis Surjaseputra, Chairman APSDA 2014, menuturkan acara yang akan diselenggarakan pada bulan depan merupakan kali kedua bagi Indonesia menjadi tuan rumah konferensi APSDA. Pada 2000, Indonesia menggelar acara serupa di Bali.

"Kita ingin bawa desain interior Indonesia ke mata internasional dengan mengeksporasi kekayaan desain dan budaya di Solo-Jogja," ujarnya, Rabu (20/8).

Ketua Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) ini mengungkapkan tema mystical design dapat dimaknai sebagai keindahan dan misteri yang terpancar melalui objek atau ruang tertentu yang pemahaman desainnya secara sengaja atau tidak sengaja tersembunyi atau pemahaman yang telah hilang oleh waktu.

"Desainer itu kan penerjemah spiritual. Nah aspek spiritual ini yang tercatat dalam DNA desain yang dibuat desainer," kata Francis.

Kongres APSDA 2014 dirancang untuk menampung 800 peserta yang terdiri dari mahasiswa desain dan desainer profesional dari 15 negara anggota APSDA.

Sekjen APSDA Lea A. Aziz menjabarkan rangkaian kegiatan APSDA 2014 mencakup general assembly di Solo dan konferensi desain di Jogja. Dua kota di Jawa Tengah ini sengaja dipilih karena menyimpan kekayaan budaya yang unik dan kearifan lokalnya.

"Di Solo akan ada workshop Gunawan Batik dan Roemah Rempah, tur ke kampung batik Laweyan, pasar tradisional antik, dan Mangkunegaran," tuturnya.

Adapun acara inti berupa kongres APSDA baru akan digelar di Yogyakarta. Kongres akan diisi oleh 11 pembicara kunci yang menggeluti industri desain maupun industri terkait, a.l. Jay Subyakto, Emirsyah Satar, Sandiaga Uno, Hadiprana, Kenya Hara, dan Richard Kirk.

Selain itu, masing-masing delegasi akan menyampaikan perkembangan desain interior di negaranya sekaligus menuturkan translasi mereka atas tema Mystical Design.

Peserta APSDA 2014 juga diajak berwisata ke Candi Borobudur, keraton Yogyakarta, serta menyaksikan sendratari Ramayana di Candi Prambanan. 

"Jelang persaingan bebas, kita harus kenalkan desain dan desainer Indonesia ke dunia internasional sekaligus membangun jaringan. Kolaborasi pemerintah, industri, dan dunia pendidikan juga harus diperkuat," imbuh Direktur Desain dan Arsitektur Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Zoraida Ibrahim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ana Noviani
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro