Bisnis.com, JAKARTA- Sidang perdana antara mantan personel boyband EXO, Luhan, dan agensinya, SM Entertainment, berlangsung di Pengadilan Distrik Pusat Seoul pada Selasa (16/12/2014) tetapi kedua belah pihak belum mencapai kesepakatan.
Baik Luhan maupun CEO SM Entertainment, Kim Young Min, tidak menghadiri sidang tersebut, hanya kuasa hukum mereka yang bertemu selama sekitar 30 menit untuk menyampaikan sikap masing-masing pihak.
Perwakilan hukum SM Entertainment menyatakan, ”Ini adalah tempat bagi kami untuk saling menyampaikan posisi kami satu sama lain. Sisi Luhan telah meminta pembatalan kontraknya dengan SM.”
Selanjutnya, seperti diberitakan Allkpop, tanggal sidang mediasi kedua antara Luhan dan SM telah ditentukan, yaitu pada 16 Januari 2015. Dikabarkan pula bahwa Kris yang lebih dahulu keluar dari EXO juga akan melakukan sidang mediasi ketiga pada hari yang sama.
Dengan Kris dan Luhan yang diwakili oleh lembaga hukum yang sama dan sidang mediasi mendatang mereka yang hanya akan berlangsung 40 menit pada hari yang sama, masyarakat bertanya-tanya apakah akan ada penyelesaian pada kedua kasus itu nantinya.
Luhan keluar dari EXO dengan empat alasan, yaitu terkait masalah kesehatan, ketidakadilan di antara para anggota EXO, rencana masa depan yang tidak jelas, dan alokasi sumber daya. (Bisnis.com)
BACA JUGA:
6 Tips Sederhana Untuk Dapatkan Kulit Wajah Cantik
Buku Panduan Restoran Korea di Indonesia Hadir untuk Pencinta Kuliner