Nila Moeloek/Antara
Health

Menteri Nila Soroti Informasi Kesehatan yang Terbatas

Miftahul Khoer
Selasa, 24 Februari 2015 - 11:52
Bagikan

Bisnis.com, BOGOR-- Menteri Kesehatan Nila F. Moeloek mengungkapkan informasi kesehatan harus mampu menyediakan data dan informasi yang lengkap.

"Disparitas kesehatan masyarakat dan akses pelayanan kesehatan masyarakat menjadi tantangan tersendiri bagi penyelenggaraan sistem kesehatan ke depan," ujar Nila.

Pernyataan tersebut diungkap Menteri Nila dalam sambutan saat kunjungan kerja dan penandatanganan MoU Kementerian Kesehatan dengan Badan Informasi Geospasial (BIG) di Cibinong Kabupaten Bogor, Selasa (24/2/2015).

Menurutnya, cakupan wilayah Indonesia terkadang menyulitkan dalam penggambaran kondisi kesehatan apabila ditampilkan dalam bentuk teks atau tabuler.

Dengan demikian, apabila ditampilkan melalui visual dengan peta digital yang dibuat BIG, diharapkan akan membantu pemahaman kondisi masyarakat kesehatan lebih informatif dan mudah.

Dia menambahkan pemanfaatan teknologi informasi geospasial di bidang kesehatan sangat berperan untuk membantu mengamati kejadian penyakit dari hari ke hari, sehingga secara cepat mampu mengantisipasi kemungkinan terjadinya wabah.

"Kejadian peningkatan gizi buruk, diare, malaria, demam berdarah dapat diantisipasi lebih awal karena kita memiliki informasi yang memadai dan cepat," paparnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Miftahul Khoer
Editor : Nancy Junita
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro