2. Berpikir dan bertindak secara global
Sangat penting untuk memperlihatkan bahwa Anda merupakan seorang profesional dan mengerti betul mengenai bidang yang sedang Anda jalani. Namun jangan lupa untuk tetap bertindak secara global. Hal ini dapat dilakukan dengan mencoba membicarakan mengenai pengalaman Anda dalam jaringan internasional, sehingga calon perekrut yang berada di negara yang berbeda tetap mengerti dengan apa yang sudah Anda jalani.
Satu hal yang dapat Anda lakukan adalah dengan menonjolkan proyek-proyek berskala global yang sudah pernah Anda lakukan. Anda juga dapat memberitahu pengalaman apa saja yang pernah Anda alami di internasional, sambil tetap terus menjalin koneksi di skala yang lebih besar.