Surat dari Praha/Visinema Pictures
Entertainment

Surat Dari Praha Tayang di Bioskop 28 Januari 2016

Deliana Pradhita Sari
Senin, 25 Januari 2016 - 15:51
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Visinema Pictures merilis sebuah film romantis berlatar belakang sejarah, Surat dari Praha. Film yang mengusung intrik cerita berupa masa kelam mahasisiwa Indonesia yang diasingkan ke Praha ini bakal tayang serentak di bioskop Tanah Air pada 28 Januari 2016.

Film garapan sutradara Angga Dwimas Sasongko ini juga dibuat sebagai retrospektif terhadap 20 tahun Glenn Fredly berkarya di dunia musik.

Surat dari Praha bercerita tentang Larasati, yang diperankan oleh Julie Estelle, terpaksa mengantarkan sebuah kotak dan sepucuk surat milik ibunya, Sulastri (Widyawati) untuk Jaya (Tyo Pakusadewo) di Praha, Republik Ceko.

Jaka merupakan mantan mahasisiwa ikatan dinas (MAHID) yang “diasingkan” ke Praha dan kehilangan kewarganegaraannya akibat menolak Orde Baru. Film ini menceritakan kisah sekelompok orang yang menjadi imbas peristiwa sejarah 1965 di masa pemerintahan Presiden Soeharto.

“Kami mengemas film sejarah menjadi renyah dan mudah dicerna oleh kalangan anak muda. Semoga film ini dapat menjadi pintu masuk bagi anak muda untuk belajar sejarah,” ungkap Sutradara Angga Dwimas Sasongko di Jakarta, Senin (25/1/2016).

Produser Surat dari Praha Anggia Karisma mengatakan pihaknya berusaha menyuguhkan film yang mengombinasikan musik, kisah romantis dan sejarah. Musik yang melekat kuat di sepanjang penayangan film ini akan menjadi elemen penting yang mengalirkan alur cerita.

“Total akan ada empat lagu dari Glenn Fredly yang dipakai sebagai inti cerita dan dinyanyikan langsung oleh para pemain,” ujarnya di kesempatan yang sama.

Dalam hal penulisan skenario, sang sutradara mempercayakan kepada Irfan Ramli di mana keduanya pernah bekerjasama dalam film Cahaya dari Timur: Beta Maluku. Selain itu, Angga juga melibatkan produser yang sebelumnya berkolaborasi dalam filmnya Folosofi Kopi. Mereka antara lain Chicko Jericko, Glenn Fredly dan Handoko Hendroyono.

Surat dari Praha akan melibatkan aktor Rio Dewanto yang berperan sebagai Dewa, seorang bartender di club Praha dan beberapa pelajar Indonesia di Praha yang tidak bisa kembali ke Indonesia akibat perubahan politik dalam negeri tahun 1965.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro