Ilustrasi/facebook
Entertainment

5 Hal yang Mungkin Anda Lewatkan dari Trailer Avengers: Infinity War

Ilman A. Sudarwan
Rabu, 21 Maret 2018 - 19:14
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Bagi para Moviegoers yang menunggu kehadiran film The Avenger: Infinity War pastinya sudah menunggu kehadiran film tersebut di bioskop pada 27 April mendatang. Belum lama ini, pihak Marvel Entertainment merilis trailer resmi film tersebut pada 16 Maret 2018. VIdeo dengan durasi 2 menit 18 detik itu sudah diputar lebih dari 43 juta kali di Youtube.

Berbagai teori dan spekulasi tentang jalan cerita film tersebut menjadi topik hangat yang terus diperbincangkan di kalangan para pencinta film super hero tersebut, dari mulai jumlah infinity stones yang dimiliki oleh Thanos hingga, teknologi baru yang dibawakan oleh Tony Stark alias Iron Man. Berikut ini adalah teka-teki yang mulai terungkap dari trailer film tersebut.

5 Hal yang Mungkin Anda Lewatkan dari Trailer Avengers: Infinity War

1. Jumlah Infinity Stone yang Dimiliki Thanos

Bagi para pengemar komik Marvel yang telah membaca komik aslinya pasti bertanya-tanya mengenai berapa jumlah infinity stones yang dimiliki oleh Thanos sebagai lawan terkuat para Avengers. Di bagian awal trailer diperlihatkan bahwa Thanos memiliki satu buah infinity stones yakni power stone yang berwarna ungu. Namun saat adegan melawan Captain America, Thanos diperlihatkan mengenakan dua infinity stone pada sarung tangannya.

Jika diperhatikan lebih jauh, terdapat salah satu adegan yang menjelaskan hal itu yakni saat Thanos menggenggam Tesseract yang kemungkinan didapatkannya dari Loki. Di dalam komik, disebutkan bahwa Tesseract adalah tempat penyimpanan space stone. Kemungkinan besar Thanos menghancurkan Tesseract dengan tangan kosong untuk memasukkan space stone ke dalam satung tangannya.

5 Hal yang Mungkin Anda Lewatkan dari Trailer Avengers: Infinity War

2. Kostum Baru Spider Man

Bagi para penggemar setia Spider Man sudah bukan rahasia bahwa karakter idola mereka punya segudang kostum baru yang masih belum ditampilkan pada dua film Marvel yang sebelumnya. Namun, pada trailer Avengers: Infinity Wars terlihat jelas bagaimana Peter Parker akan tampil sedikit berbeda dengan kostum yang lebih futuristik dan penuh teknologi. Sekilas, kostumnya terlihat begitu mengilap layanya kostum Iron Man.

Dikutip dari Screenrant disebutkan bahwa pihak Marvel telah mengkonfirmasi bahwa karakter Parker akan tampil dengan kostum robotik yang baru lengkap dengan alat penyengat robotik yang baru. Hal yang menarik untuk dicermati adalah detil tampilan Peter Parker pada salah satu adegan tanpa topengnya. Pada bagian lehernya terlihat bahwa potongant tersebut tampak tidak rapi, bukan seperti bagian leher Iron Man saat melepas helmnya.

Apakah kostum robotik ini bisa dilepas seperti kostum sebelumnya? Atau ada teknologi baru untuk membuka tutup topengnya?

5 Hal yang Mungkin Anda Lewatkan dari Trailer Avengers: Infinity War

3. Teknologi Baru Iron Man

Sudah jelas dalam penampakannya dalam film Marvel Iron Man selalu hadir dengan teknologi yang memukau para penggemarnya. Di dalam trailer terlihat Tony Stark punya teknologi baru untuk terbang. Jika sebelumnya jet yang membuatnya bisa terbang berada di setiap kakinya, kini jet tersebut dipusatkan pada satu mesin besar dengan kedua kakinya dirapatkan. Boleh jadi, teknologi baru ini membuatnya dapat terbang lebih cepat, karena selama ini salah satu kekurangannya adalah terlalu lambat saat duel udara.

Beberapa spekulasi di dunia maya bahkan mengatakan bahwa kemampuan kostum baru Iron Man dapat membuatnya terbang dengan sayap mekanik yang mengagumkan. Namun, tak ada jawaban pasti yang bisa ditemukan dalam trailer. Marvel memang selalu dikenal berhasil membuat twist antara trailer dan filmnya. Yang jelas, Iron Man akan membagikan teknologinya kepada para Avengers lainnya. Selain Spider Man, Bruce Banner alias Hulk juga diperlihatkan menggunakan kostum robotik ala Iron Man di dalam trailer. Ada kemungkinan dia akan menjadi lawan tangguh bagi Thanos dengan ukuran badannya yang super besar.

5 Hal yang Mungkin Anda Lewatkan dari Trailer Avengers: Infinity War

4. Peran Guardians of Galaxy

Dalam salah satu adegan tampak aktor Chris Pratt yang berperan sebagai Star Lord bertemu dengan Iron Man. Pertemuan keduanya menjanjikan komedi pasti jadi bagian yang tak terpisahkan dalam film tersebut. Namun, perlu dicermati bahwa Star Lord hanya datang sendirian saat betemu Iron Man. Beberapa Anggota Guardians of Galaxy lainnya, ditampilkan secara terpisah dalam trailer. Artinya sesuatu telah terjadi dan membuat mereka terpisah.

Gamora diperkirakan tidak akan terlibat dalam pertarungan dalam film ini. Spekulasi menyebutkan dia akan punya peran yang berhubungan erat dengan Thanos. Sementara Nebula tidak muncul sama sekali di dalam film. Diperkirakan absennya Nebula dikarenakan dia tengah menjalankan misi rahasia bersama temannya, Hawkeye.

5 Hal yang Mungkin Anda Lewatkan dari Trailer Avengers: Infinity War

5. Kekuatan Baru Thor

Salah satu kekuatan utama Thor selama ini berpusat pada palu Mjolnir miliknya yang bisa mendatangkan petir. Namun, pada salah satu bagian trailer tampak Thor bisa memanggil petir tanpa menggunakan palu miliknya. Ada kemungkinan Thor sudah menguasai kemampuan baru yang memungkinkannya memanggil petir langsung dengan hanya mengepalkan tangannya. Seperti apa kemampuan baru Thor?

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro