Ilustrasi/Webmd
Health

3 Cara Mendidik Anak Jadi Mandiri

Tika Anggreni Purba
Rabu, 25 September 2019 - 08:02
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA--Orang tua biasanya mengharapkan anak-anaknya tumbuh menjadi orang yang mandiri dan kreatif. Akan tetapi, banyak orang tua yang kurang memahami bagaimana caranya mendidik anak yang mandiri. Bagaimana caranya membangun kemandirian dalam diri anak dan remaja?

- Berikan pertanyaan, bukan arahan

Kebanyakan orang tua mendidik anak agar menjadi mandiri dengan cara yang keliru, misalnya dengan mengontrol anak dan memberikan perintah setiap kali mereka melakukan sesuatu. Padahal, mempelajari keterampilan dalam kehidupan sehari-hari membutuhkan proses yang seharusnya didukung oleh keinginan anak itu sendiri. Itulah sebabnya, orang tua perlu menyadari cara komunikasi yang tepat untuk membangun kemandirian dalam diri anak.

Beberapa kebiasaan yang bisa diubah orang tua dalam komunikasi dengan anak misalnya seperti ini: Dalam mengerjakan PR misalnya, dari pada menyuruh anak dengan berkata “harus mengerjakan PR pukul 15.30!”, lebih baik Anda menanyakan “kapan kamu mulai mengerjakan PR?” Ketimbang mengatakan “mulailah dari PR yang paling mudah,” coba tanyakan, “tugas apa yang ingin dikerjakan terlebih dahulu, paling mudah atau paling sulit?”

 - Izinkan anak membangun sistem atau rutinitasnya sendiri

Hidup manusia diatur oleh rutinitas sepanjang hari, mulai dari bangun pagi hingga tidur di malam hari. Sebagai orang tua, kita cenderung merasa perlu mengatur segalanya untuk anak, tanpa menanyakan pendapat anak. Padahal, anak-anak juga perlu ditanyai pendapatnya tentang sistem atau rutinitas yang diinginkannya, misalnya rutinitas untuk mengerjakan PR, dan kebiasaan rutin lainnya. Hal ini akan membuat anak mulai berpikir secara mandiri. Dengan mengizinkan anak berpikir sendiri akan rutinitasnya, dia akan menemukan kekurangan dan kelebihan sistem yang dibangunnya itu.

- Berikan kesempatan untuk bermain dan beristirahat

Untuk menciptakan anak yang mandiri, Anda tak harus mengaturnya seketat mungkin. Berapa pun usia Anda, semua orang membutuhkan waktu untuk bermain dan beristirahat. Luangkan bersama mereka untuk bermain dan tertawa bersama. Jangan lupa, Anda boleh menginginkan anak menjadi mandiri, tetapi jangan lupa juga untuk bahagia bersama mereka.

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro