Air Contioner. /Bisnis.com
Fashion

Memakai AC di Rumah? Ini 5 Tips Agar Hemat Tagihan Listrik

Newswire
Sabtu, 8 Mei 2021 - 12:53
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Penggunaan pendingin ruangan atau air conditioner (AC) jadi solusi untuk mengurangi suhu udara dalam ruangan di negara tropis seperti Indonesia.

Masalahnya, kebanyakan AC memiliki daya listrik yang tinggi. Tidak heran jika elektronik ini bisa sampai 50 persen dari konsumsi listrik di rumah.

Nah, jika ingin tagihan listrik tidak membengkak tapi bisa tetap nyaman di dalam ruangan dengan AC, inilah lima tips yang bisa diikuti

  1. Pilih AC dengan fitur inovatif

Karena kebanyakan orang menghabiskan lebih banyak waktu di rumah selama pandemi COVID-19, ada kebutuhan penggunaan AC yang lebih banyak. Pilih AC yang memiliki teknologi inverter untuk membantu menjaga suhu di dalam ruangan dengan penggunaan daya listrik yang lebih sedikit.

“Ini juga membantu menghilangkan pengoperasian AC tanpa tujuan dengan mengontrol kecepatan motor dan kompresor. Selain menghemat konsumsi daya, AC inverter disinkronkan dengan kecepatan kompresor dan kinerjanya lebih baik, '' kata Shashi Arora, CEO Lloyd Electric, seperti dikutip Indian Express, Jumat, 7 Mei 2021.

  1. Perhatikan rating produk AC

Hampir setiap AC bermerek hadir dengan rating bintang mulai dari 1-5. AC dengan peringkat lebih tinggi mengkonsumsi lebih sedikit daya dibandingkan dengan AC konvensional. Teknologi inverter untuk AC didesain sedemikian rupa sehingga dapat menghemat 30-35 persen listrik pada AC biasa. "Selalu bagus untuk mendapatkan peringkat bintang yang lebih tinggi dan teknologi terbaru untuk umur panjang produk yang lebih baik," katanya.

  1. Jaga suhu 24 derajat Celcius

Temperatur AC harus berada pada 24 derajat Celcius untuk beban optimal pada kompresor, pemeliharaan temperatur, dan pengurangan konsumsi energi.

  1. Sesuaikan luas ruangan dan lokasinya

Sebelum membeli AC, tentukan kesesuaiannya untuk membantu mengurangi konsumsi daya. Membeli AC yang tepat sesuai dengan kebutuhan ukuran ruangan dan lokasi juga memainkan peran penting dalam kinerja.

“Idealnya ruangan seluas 150 kaki persegi membutuhkan AC berkapasitas 1,5 PK jika ruangan tidak terkena matahari secara langsung atau memiliki lantai atas,” ujarnya.

  1. Servis rutin

Sebuah AC memiliki lebih dari 3.000 suku cadang, oleh karena itu, sangat penting untuk mendapatkan layanan dan perawatan yang tepat waktu.

“Disarankan untuk membersihkan saringan udara dan mencuci unit outdoor dengan selang waktu 7-15 hari agar AC lebih awet,” jelas Arora.

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro