Chief Executive Officer Pomelo David Jou. /Bisnis.com-Janlika
Fashion

Tangkap Peluang di Era Pandemi, Pomelo Luncurkan Platform Prism

Janlika Putri Indah Sari
Kamis, 24 Juni 2021 - 15:20
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA— Sukses dengan toko daringnya, Pomelo kini melebarkan sayap dengan platform baru bernama Prism.

Berbeda dengan Pomelo yang fokus berjualan, Prism akan membantu para brand untuk meningkatkan posisi serta mendorong pertumbuhan mereka menggunakan keahlian kreatif, kemampuan teknologi, dan keahlian pemasaran dari Pomelo.

Chief Executive Officer Pomelo David Jou mengatakan pandemi ini berdampak besar pada industri fesyen, oleh karena itu, Prism hadir untuk mengubah krisis tersebut menjadi peluang.

“Dengan menyediakan layanan end-to-end ini, kami ingin membantu brand lain untuk juga berkontribusi pada pertumbuhan industri fesyen di seluruh Asia Tenggara,” ujarnya secara virtual pada acara Press Conference Prism by Pomelo Fashion, Kamis (24/6/2021).

Prism akan mendukung merek yang bergabung di dalamnya. Para brand akan dibekali dengan baik agar dapat meningkatkan kinerja dan pertumbuhan mereka melalui platform Pomelo. Hingga saat ini, Prism telah menggandeng brand global seperti Urban Revivo dan Levi's sebagai bagian dari kliennya.

Prism menawarkan layanan yang berfokus pada merek. Hal ini mencakup solusi omnichannel khusus termasuk Tap.Try.Buy., yaitu fitur belanja online-to-offline dalam aplikasi Pomelo, serta akses ke platform e-commerce dan toko fisik di Thailand, Singapura, Indonesia, Malaysia dan Filipina.

Tak hanya itu, brand dapat memperoleh manfaat dari kemampuan 360 platform marketing Pomelo, yang menggabungkan konsultasi brand, layanan lengkap studio kreatif untuk memproduksi konten terbaik, menciptakan konten media sosial multi-channel yang dilokalisasi ke target audiens mereka, jaringan influencer dan KOL yang luas, serta solusi pemasaran berdasarkan data.

“Dengan pengetahuan dan keahlian yang kami peroleh dari Pomelo selama 8 tahun, ini adalah waktu yang tepat untuk meningkatkan kemampuan kami dan membangun komunitas brand yang paham omnichannel,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro