Bisnis.com, JAKARTA - Setiap orang akan rela melakukan hal apapun guna mendapatkan kulit sempurna yang didambakan.
Tetapi Anda mungkin memiliki beberapa kebiasaan yang merusak kulit yang bahkan tidak menyadarinya.
Dilansir dari brit.co, Selasa (13/7/2021) berikut adalah kesalahan perawatan wajah yang tidak disadari:
1. Kulit Berminyak
Banyak orang berpikir bahwa menghilangkan minyak sebanyak mungkin untuk mencegah jerawat dan kulit yang bermiyak. Namun, terlalu sering menggunakan pembersih dan toner akan menghilangkan minyak alami kulit dan menyebabkan kulit Anda meningkatkan produksi sebum.
Hal itu dapat membuat pori-pori tersumbat dan munculnya jerawat lebih mungkin terjadi.
Tips: Pertahankan minyak alami itu. Cobalah secara teratur menggunakan produk yang mengandung minyak esensial. Minyak esensial tidak hanya akan memberi kulit perawatan pelembab yang dalam, Anda juga dapat memanfaatkan sifat antibakteri yang membunuh bakteri penyebab jerawat. Selain itu kekuatan antioksidannya yang dapat mengurangi sel-sel kulit mati dan memperlambat proses penuaan.
2. Minum Air
Inti dari hidrasi untuk perawatan kulit adalah melembabkan kulit Anda dan mendetoksifikasi.
Namun, jika Anda hanya meminum air, air itu cenderung mengalir dalam kerongkongan saja tidak menyerap pada tubuh.
Tips: Cobalah untuk makanan air setidaknya sebagian. Pilih buah dan sayuran segar seperti semangka atau mentimun yang memiliki kandungan air tinggi. Sel-sel tubuh akan dapat menyerap
dengan lebih mudah dan Anda akan mendapatkan banyak vitamin dan mineral yang membuat kulit cantik dari dalam ke luar.
3. Tabir Surya
Ketika banyak orang mengoleskan tabir surya, mereka cenderung memberi banyak perhatian pada wajah mereka tetapi mengabaikan area penting lainnya. Ini benar-benar dapat meningkatkan risiko kanker kulit. Selaim itu juga mempercepat proses penuaan akibat paparan sinar matahari yang berlebihan.
Tips: Saat memakai tabir surya, jangan hanya menutupi wajah. Pastikan juga mengoleskannya ke telinga, rahang, dan garis rambut. Ini adalah area di mana dokter kulit sering melihat kasus kanker kulit, karena sering diabaikan selama ritual aplikasi tabir surya.
4. Tisu Wajah
Banyak orang menggunakan tisu wajah hanya sesekali atau tidak sama sekali. Kotoran dan minyak dari keringat dan dari udara bisa menempel di kulit selama berjam-jam. Kotoran yang menumpuk ini dapat menyebabkan jerawat dan kondisi kulit bermasalah lainnya.
Tips: Tisu wajah adalah cara yang bagus untuk menjaga kulit tetap segar dan bersih setelah berolahraga atau sebelum tidur. Jika tidak, kotoran, riasan, dan zat kotor lainnya dapat menyumbat pori-pori dan menyebabkan beberapa jerawat serius.