Petugas menunjukkan mata uang dolar AS dan rupiah di Money Changer, Jakarta, Senin (19/4/2021). Bisnis/Fanny Kusumawardhani
Relationship

Cara Membelanjakan Uang yang Bisa Bikin Anda Bahagia

Sartika Nuralifah
Jumat, 30 Juli 2021 - 21:11
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Banyak yang bilang uang tidak bisa membeli kebahagiaan.

Meskipun terkadang benar, uang benar-benar bisa memberi Anda kebahagiaan ketika digunakan dan dihabiskan dengan cara yang benar.

Berbelanja memang mendatangkan kebahagiaan, tetapi hanya sesaat.

Jika Anda menghabiskan uang Anda untuk membeli barang kenangan yang berharga untuk dikenang seumur hidup, itu bisa disebut kebahagiaan.

Oleh karena itu, berikut beberapa cara mengeluarkan uang dengan benar yang akan memberi Anda kebahagiaan.

1. Beli lah suatu pengalaman yang tak terlupakan

Daripada membeli barang-barang yang akan memberi Anda kegembiraan saat ini, belilah tiket untuk sky diving atau kunjungi tempat yang Anda inginkan untuk merasakan keindahannya.

Ini adalah momen dan pengalaman yang tidak akan pernah bisa Anda lupakan. Memang benar, tiket pesawat, biaya hotel mungkin banyak, tetapi dengan hal seperti itu Anda akan mendapatkan kebahagiaan. Para ahli menganggap pengalaman lebih terhubung dengan batin kita.

2. Membeli barang yang Anda sukai

Membeli sesuatu yang amat Anda sukai akan memberikan kebahagiaan tersendiri.

Baik itu makanan, barang-barang atau apapun yang Anda sangat idamkan akan memberikan kepuasan dan kebahagiaan tersendiri.

3. Membayar orang yang membantu kita sehari-hari

Percaya atau tidak, waktu dan uang yang digunakan untuk memelihara rumah sangatlah besar. Mendapatkan seseorang untuk menjalankan tugas Anda, memberi Anda lebih banyak waktu untuk keluarga atau sendirian.

4. Memberi kepada sesama

Anda akan menyadari bahwa ada kebaikan dan kebahagiaan yang lebih besar dalam memberi kepada sesama. Terlibat dalam acara amal dan sumbangan akan membantu Anda memberi manfaat bagi orang lain serta memberi Anda kepuasan dan kebahagiaan luar biasa dalam membantu sesama. Orang dikatakan merasa lebih baik saat memberi uang kepada orang yang membutuhkan daripada membeli barang secara sembarangan.

5. Investasi masa depan

Berinvestasi dalam pengalaman masa depan adalah pilihan yang bijak untuk dilakukan agar masa pensiun Anda penuh dengan kenyamanan. Investasi masa depan akan membantu Anda menghabiskan lebih banyak waktu dengan keluarga dan teman-teman Anda. Investasi properti, investasi saham dan investasi lainnya adalah cara yang efisien untuk merencanakan masa depan Anda.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro